Find Us On Social Media :

Tipe Introvert atau Ekstrovert Bisa Dilihat dari Cara Menikmati Waktu Luang, Kamu yang Mana?

Kepribadian introver dan ekstrover dibagi menurut cara mereka mendapatkan energi

GridKids.id— Kids, apa kamu tipe orang yang suka berinteraksi dengan banyak orang dalam satu waktu?

Atau justru lebih nyaman berinteraksi di dalam kelompok kecil?

Kalau kamu termasuk orang yang nyaman ketika berada di kelompok besar, dan nyaman berada di antara banyak orang, kamu bisa digolongkan ke kelompok kepribadian ekstrovert.

Baca Juga: Antara Introver, Ekstrover, dan Ambiver, Ternyata Ini Tipe Kepribadian Kita Kalau Dilihat dari Golongan Darah

Sedangkan kalau kamu lebih bisa mengekspresikan diri di kelompok kecil dan nyaman dengan pembicaraan yang dekat dengan beberapa orang, kamu bisa digolongkan ke kepribadian introvert.

Kedua kepribadian ini bisa dibedakan melalui banyak cara, salah satunya dengan mengetahui bagaimana mereka menikmati waktu luangnya.

Yuk, cari tahu perbedaannya!