Find Us On Social Media :

Bukan Langsung Tes, Ini yang Harus Dilakukan Setelah Bertemu Orang yang Positif COVID-19

Inilah yang Harus Dilakukan Setelah Bertemu Orang yang Positif COVID-19

GridKids.id - Virus corona di Indonesia enggak kunjung membaik.

Bahkan, terjadi lonjakan kasus akibat mobilitas masyarakat saat lebaran dan munculnya COVID-19 varian Delta.

Pada Minggu (27/6/21), penambahan kasus di Indonesia mencapai 21.342 dengan total kasus aktif sebanyak 207.685.

Oleh karena itu, kita harus semakin berhati-hati dan meningkatkan perlindungan.

Baca Juga: Cegah COVID-19 Varian Delta, Begini Penggunaan Masker Dobel yang Benar

Banyaknya orang sekitar yang positif COVID-19, membuat masyarakat bertanya-tanya, apa yang harus dilakukan setelah bertemu dengan orang yang positif virus corona.

Ternyata, enggak disarankan untuk langsung melakukan tes, lo. Kenapa begitu?

Baca Juga: Tanda Tubuh Terkena COVID-19 di Fase Awal yang Wajib Kita Ketahui

Enggak Perlu Langsung Tes

Kalau langsung melakukan tes setelah kontak erat atau saat baru mengetahui kalau seseorang yang ditemui positif COVID-19, bisa saja hasilnya negatif.

Hal ini baik menggunakan tes swab antigen maupun PCR test.

Melansir Kompas.com, menurut Dokter Spesialis Penyakit Dalam Primaya Hospital Pasar Kemis, dr Kiki Maharani, SpPD, itu karena pada saat tes, belum terbentuk paparan virus di tubuh kita.

Baca Juga: Dianggap Berbahaya, Ini Fakta tentang Konsumsi Kayu Putih untuk Atasi Gejala COVID-19

Nah, masa inkubasi virus corona adalah 5 sampai 7 hari.

Oleh karena itu, Oleh sebab itu, disarankan agar tes COVID-19 dilakukan setelah masa inkubasi, yakni sekitar 5 sampai 7 hari.

Lalu, apa yang harus dilakukan selama menunggu?

Lakukan Isolasi Mandiri

Selama menunggu masa inkubasi, sebaiknya kita melakukan isolasi mandiri.

Namun, kalau selama masa tersebut mengalami gejala COVID-19, disarankan untuk melakukan tes COVID-19, seperti tes antigen.

Kalau hasil tes rapid antigen negatif, tetapi gejala-gejala sudah muncul, sebaiknya segera diperiksakan.

Baca Juga: Lebih Menular, Begini Cara Pencegahan COVID-19 Varian Delta, 3M Saja Enggak Cukup

Meski begitu, seseorang yang ikut tertular mungkin saja enggak menunjukkan gejala selama lima hari setelah kontak erat dengan orang positif COVID-19.

Oleh karena itu, dr. Kiki menyarankan setelah kontak dengan orang yang positif COVID-19, tetap isolasi mandiri sekitar tujuh hari.

Kalau enggak ada gejala, boleh melanjutkan berkegiatan. Namun kalau ada gejala, isolasi dilanjutkan sampai 14 hari dan diperiksakan ke dokter.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.