Find Us On Social Media :

Analisa 16 Besar Euro 2020: Dendam Inggris dan Southgate Melawan Jerman

Pertandingan dendam antara Inggris melawan Jerman.

GridKids.id - Fase grup EURO 2020 sudah diselesaikan dan tim-tim yang lolos ke babak berikutnya sudah mengetahui siapa lawannya.

Di antara semua pertandingan itu ada 1 pertandingan yang menyita perhatian penggila bola dunia, Inggris melawan Jerman.

Sejarah Inggris versus Jerman

Timnas Inggris dan Timnas Jerman adalah 2 tim yang selalu dijagokan setiap turnamen.

Dan mereka juga memiliki sejarah pertemuan yang seru.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Babak 16 Besar Fase Knock Out Euro 2020, Sajikan 3 Laga Bigmatch

Ketika Inggris berhasil memenangi Piala Dunia pada tahun 1966, lawan mereka pada pertandingan itu adalah Jerman Barat (saat itu negara Jerman masih terbagi antara Barat dan Timur).

Inggris berhasil mengalahkan Jerman barat dengan skor 4-2.

Pada EURO 1996, Inggris menjadi tuan rumah dan melaju sampai semi final.

Mereka bertemu timnas Jerman yang sudah bersatu dan pertandingan dilaksanakan di Stadion Wembley.

Gol langsung tercipta pada menit ke 3.

Striker ganas Inggris, Alan Shearer berhasil memasukkan bola ke gawang Jerman.

Jerman pun tak tinggal diam dan pada menit ke 16 Stefan Kuntz berhasil memasukkan bola mengecoh David Seaman.

Skor 1-1 berakhir sampai akhir babak extra time.

Adu penalti pun diadakan dan masing masing pemain dari kedua tim berhasil menceploskan tendangan penalti mereka.

Gareth Southgate merupakan pemain yang ditugaskan untuk menendang tendangan berikutnya. Saat ini Gareth Southgate merupakan pelatih di timnas Inggris.

Baca Juga: Euro 2020: Inggris dalam Persaingan Panas Berebut Juara dan Lolos di Grup D

Tetapi sayangnya ia gagal memasukkan bola ke gawang sehingga Jerman pun menang dan lolos ke final. 

Pada Piala Dunia 2010, Jerman dan Inggris bertemu lagi pada babak 16 besar.

Jerman berhasil memenangkan pertandingan ini dengan skor meyakinkan, 4-1.

Pertandingan ini memiliki satu momen kontroversial, yaitu saat tendangan Frank Lampard berhasil melewati kiper Manuel Neuer dan melewati garis gawang dianulir oleh wasit.

Rekaman ulang menunjukkan bahwa bola sudah melewati garis gawang.

Rekor Kedua Tim

Pencapaian rekor kedua tim dalam beberapa turnamen terakhir bisa dibilang sangat berbeda.

Ketika Jerman berhasil menjuarai Piala Dunia pada 2014, Inggris bahkan tidak dapat lolos dari fase grup.

Dan saat Jerman melaju sampai semi final di EURO 2016, Inggris hanya mencapai babak 16 besar.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo dan Toni Kroos Reuni Kecil setelah Laga Portugal Kontra Jerman di Euro 2020

Rekor Inggris tetapi sudah mulai membaik belakangan ini, seperti saat mereka berhasil mencapai babak semi final pada Piala Dunia 2018 di Rusia sementara Jerman tidak dapat lolos dari fase grup.

Pertandingan antara dua rival ini tentunya akan dinanti karena kedua tim memiliki bintang-bintang dari liga liga terkenal Eropa.

Sengitnya pertandingan akan juga jadi ajang balas dendam Gareth Southgate. Tonton pertandingannya Selasa 29 Juni pk. 23:00 WIB.