Find Us On Social Media :

Benarkah Air Rebusan Mi Instan Berbahaya untuk Kesehatan? Ternyata Ini Faktanya

Air rebusan mi instan selalu dianggap berbahaya, ini fakta mengenai hal tersebut.

GridKids.id - Mi instan merupakan makanan yang jadi favorit semua kalangan baik muda maupun tua, Kids.

Makanan ini menjadi favorit karena mudah dimasak dalam waktu singkat serta memiliki rasnya cukup lezat.

Ketika memasak mi instan, tak jarang beberapa orang akan mengganti air rebusan mi instan.

Baca Juga: Jangan Asal Makan, Ini 2 Bahan Berbahaya yang Sering Ditemukan pada Mi Ayam, Apa Saja?

Beberapa orang yang melakukan hal tersebut  memiliki kekhawatiran air rebusan mi instan berbahaya.

Lalu, apakah benar air rebusan mi instan berbahaya?

Baca Juga: 3 Varian Virus Corona yang Sudah Masuk dan Menyebar di Indonesia, Waspadai Gejalanya

Kandungan air rebusan mi instan

Air rebusan mi instan biasnya selalu dianggap berbahaya karena berwarna keruh, Kids.

Menurut ahli, air rebusan mi instan berwarna keruh ketika dimasak dihasilkan dari warna kuning pada mi instan.

Air rebusan mi instan tersebut enggak membahayakan dan bisa dimakan berbarengan dengan mi.

Baca Juga: Begini Cara Memasak Mi yang Benar Agar Enggak Lengket dan Lembek, Caranya Sederhana

Selain itu, beberapa ahli berpandangan bahwa mi instan yang dijual di pasaran sudah melalui sertifikasi BPOM yang menandakan kalau aman dikonsumsi.

Lalu, ahli juga berpandangan bahwa air rebusan mi instan memiliki kandungan nutrisi.

Kandungan tersebut seperti garam dan vitamin yang larut saat mi instan dimasak.

Batasi konsumsi mi instan

Meski dipandang enggak berbahaya, namun para ahli juga menyarankan untuk membatasi konsumsi mi instan, Kids.

Jangan terlalu berlebihan mengonsumsi mi instan karena dapat masalah kesehatan seperti obesitas.

Baca Juga: Suka Mi Tek-Tek? Ini Cara Membuat Mi Tek-Tek di Rumah yang Lezat Seperti Buatan Pedagang

Enggak ada takaran pasti seberapa banyak boleh mengonsumsi mi dalam jangka waktu tertentu.

Namun, kamu harus membatasi sendiri seberapa banyak mengonsumsi mi instan dalam waktu tertentu, Kids.

Jika seseorang sudah mengalami obesitas karena konsumsi mi instan berlebihan, maka akan memicu penyakit lain seperti hipertensi.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.