Find Us On Social Media :

Griezmann Dekati Cristiano Ronaldo dan Platini sebagai Pencetak Gol Terbanyak di Piala Eropa

Griezmann dekati Ronaldo dan Platini sebagai top skor Euro sepanjang masa.

GridKids.id - Antoine Griezmann merupakan salah satu andalan di lini serang timnas Prancis pada kompetisi Euro 2020.

Griezmann selalu menjadi pilar utama Didier Dschamps (pelatih timnas Prancis) untuk mendobrak pertahanan lawan. 

Terbaru, Griezmann tampil gemilang dan menyumbang gol ketika Prancis menghadapi Hungaria dalam matchday kedua Grup F Euro 2020, Sabtu (19/6/2021) waktu setempat. 

Baca Juga: 3 Pemain Barcelona yang Melempem di Klub tapi Tokcer Ketika Bermain di Timnas, Siapa Saja?

Pertandingan yang digelar Puskas Arena tersebut harus berakhir dengan skor sama kuat, 1-1.

Pasukan Le Blue (julukan timnas Prancis) mendominasi pertandingan dengan penguasaan bola sebesar 66,5 persen.

Namun, Paul Pogba dkk kesulitan menembus pertahanan solid yang dibangun oleh skuad Hungaria.

Baca Juga: Mengapa Bendera Nepal Memiliki Bentuk yang Berbeda? Ini Alasannya