Find Us On Social Media :

Bikin Tikus Kapok Datang Lagi, Ini Cara Mengusir Tikus dengan Mudah

Cara ampuh usir tikus.

GridKids.id - Tikus adalah hewan pengerat yang keberadaannya enggak disukai oleh banyak orang.

Untuk itu jika ada tikus di rumah, sebisa mungkin kita akan mengusirnya.

Yap, ini karena tikus hewan jorok yang membawa bakteri.

Tikus menyukai tempat yang gelap dan kotor, sehingga jika masuk ke rumah akan membawa penyakit.

Untuk itu keberadaan tikus di rumah enggak boleh dibiarkan, Kids.

Biasanya untuk mengusir tikus di rumah, kita memakai racun.

Namun ada bahan alami yang juga dapat mengusir tikus di rumah, lo. Apa saja, ya?

Baca Juga: Tanaman yang Ditakuti Tikus, Cocok Diletakkan di Halaman Rumah

Cangkang Telur

Cangkang telur memang memiliki banyak fungsi, Kids.

Mengandung kalsium, cangkang telur dapat membasmi tikus dan kecoak.

Caranya, bersihkan cangkang telur dan keringkan.

Setelah kering, hancurkan cangkang telur sampai menjadi bubuk.

Lalu taburkan cangkang telur pada area atau tempat yang dilintasi oleh tikus.

Bawang Putih

Bawang putih enggak hanya ampuh sebagai obat herbal alami.

Ada banyak kegunaan bawang putih, salah satunya untuk membasmi tikus.

Ternyata tikus mempunyai kebiasaan melacak jejaknya dari bau yang ditinggalkannya.

Caranya, potong bawang putih menjadi beberapa bagian tipis, lalu bungkus dengan kain kasa.

Bungkusan kain berisi potongan bawang putih ini bisa diletakkan di tempat yang biasa dilalui oleh tikus.

Hal ini membuat tikus kapok untuk kembali ke dalam rumah lagi.

Baca Juga: Bikin Tikus Kapok Datang Lagi, 5 Tanaman Ini Ampuh Usir Tikus di Rumah

 

Merica

Merica salah satu bumbu dapur yang mudah ditemukan dimana-mana.

Tikus memiliki indra penciuman melebihi manusia, sehingga kita bisa menggunakan merica untuk membasminya.

Jika menghirup aroma merica yang pedas, maka membuat tikus enggak nyaman.

Kamu bisa menaburkan merica bubuk di sudut-sudut rumah yang sering muncul tikus, atau di celah tikus bisa masuk.

Baca Juga: 5 Urutan Spesies Hewan yang Memiliki Gigitan Paling Kuat, Salah Satunya Beruang

Lavender

Bunga lavender dikenal dengan wanginya yang khas bahkan sering dijadikan aroma esensial.

Enggak hanya itu, bunga lavender juga memiliki corak dan warna yang cantik.

Bahkan aromanya dapat mengusir nyamuk, lo.

Selain itu bunga lavender juga bisa digunakan untuk mengusir tikus karena enggak suka dengan aromanya.

Jadi, kalau kita memiliki tanaman lavender, tikus bakalan menjauh, deh.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.