Find Us On Social Media :

Fakta Menarik Mengenai Sungai Yangtze di Tiongkok yang Sudah Ada Sejak 27.000 Tahun yang Lalu

Sungai Yangtze menjadi sungai terpanjang di Benua Asia.

Fakta Menarik Sungai Yangtze

1. Tempat Lahir Budaya Tiongkok

Selain menjadi sungai terpanjang di Benua Asia, Sungai Yangtze juga menyimpan sejarah yang cukup kental, lo.

Sungai ini menjadi tempat lahirnya kebudayaan kuno Tiongkok selama berabad-abad lamanya.

Yang menarik, terdapat fakta bahwa aktivitas di sungai ini sudah ada sejak 27.000 tahun lalu yang merupakan awal bermula peradaban di Tiongkok.

Baca Juga: Digunakan untuk Menampung Derasnya Aliran Air, Ini Waduk Terbesar yang Ada di Indonesia

2. Ada Bendungan Air Terbesar di Dunia

Nah, di Sungai Yangtze kamu bisa menemukan bendungan yang sangat besar, yakni Bendungan Tiga Ngarai atau Three Gorges Dam.

Panjang bendungan ini mencapai 2.335 meter dan tinggi sekitar 185 meter yang sekaligus dinobatkan sebagai bendungan terbesar di dunia.