Find Us On Social Media :

Turki vs Italia di Laga Pembuka Euro 2020, Pemain AC Milan Asal Turki Ini Jadi Mata-mata Berbahaya bagi Italia

Hakan Calhanoglu yang menjadi mata-mata berbahaya bagi Italia.

GridKids.id - Kompetisi sepak bola Euro 2020 akan segera berlangsung tapatnya pada tanggal 11 Juni 2021.

Terdapat sebanyak 24 negara yang sudah siap untuk menghadapi kompetisi terbesar antarnegara di Benua Biru tersebut. 

Laga pertama pembuka akan mempertemukan antara Turki vs Italia yang akan berlangsung tanggal (12/6/2021) pukul 02.00 dini hari.

Baca Juga: Kilas Balik Euro: Saat Cristiano Ronaldo Jadi 'Pelatih' dan Portugal Juara Euro 2016

Pertandingan ini sangat menarik untuk dinanti terlebih pilar utama sekaligus ujung tombak dari Turki, yakni Hakan Calhanoglu yang bermain di Serie-A Italia bersama AC Milan.

Calhanoglu tentunya sudah melekat dan mengetahui permainan dari sepak bola Italia.

Ia pun dapat menjadi mata-mata paling berbahaya yang harus diwaspadai oleh Azzurri (julukan Timnas Italia).

Baca Juga: Punya Sejarah yang Unik, Bagaimanakah Asal Mula Hidangan Nasi Goreng Masuk ke Indonesia?

Hakan Calhanoglu dapat Menjadi Mata-mata Berbahaya

Calhanoglu bakal akan motor permainan dan serangan Turki di ajang Euro 2020 tahun ini.

Pemain berusia 27 tahun ini menunjukan performa impresif yang membuat Turki banyak bertumpu pada dirinya.

Turki sendiri merupakan tim yang bukan diunggulkan namun termasuk ke dalam tim yang patut untuk diwaspadai.

Baca Juga: 4 Tim Bukan Unggulan yang Bisa Mengejutkan Euro 2020, Salah Satunya Ada Tim Asuhan Legenda Chelsea

Di laga pertama, Turki akan langsung menjamu lawan yang cukup berat, Italia.

Namun mereka mempunyai mata-mata khusus, yakni Hakan Calhanoglu selama ini membela AC Milan dan terbiasa mengetahui karakter pemain-pemain Italia.

Salah satu hal yang harus diwaspadai adalah Kiper Italia Gianluigi Donnarumma merupakan rekan setim Calhanoglu.

Calhanoglu jelas mengetahui kelemahan dari kiper berusia 22 tahun tersebut, Kids.

Kesiapan Turki di Euro 2020 

Turki sendiri menampilkan permain impresif dalam beberapa laga terakhir mereka yang menarik perhatian para pecinta sepak bola.

Di enam laga terakhir mereka, Turki mencatat empat kemenangan dengan dua hasil imbang.

Turki sendiri enggak hanya bertumpu pada Calhanoglu di Euro 2020 (Euro 2021) ini.

Baca Juga: Mengagumkan, Cristiano Ronaldo Diprediksi Akan Pecahkan 4 Rekor Ini di Kompetisi Euro 2020

Mereka memiliki susunan pemain yang merumput bersama klub elit Eropa.

Di Liga Italia sendiri, Turki punya Merih Demiral (Juventus) dan Kaan Ayhan (Sassuolo).

Selain itu, kapten Timnas Turki Burak Yilmaz juga baru menghantar Lille mengakhiri dominasi PSG di Ligue 1 Prancis.

Yilmaz sendiri adalah salah satu peran utama bagi juaranya Lille musim ini.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.