Find Us On Social Media :

Pandemi COVID-19 Belum Juga Berakhir, 17 Daerah di Indonesia Ini Masuk Zona Merah

Sejumlah daerah masuk zona merah COVID-19, ini 17 daerah yang masuk zona merah.

GridKids.id - Zona merah COVID-19 di Indonesia mengalami peningkatan.

Dari data Satuan Tugas Penanganan COVID-19, zona merah di Indonesia bertambah menjadi 17 kota/kabupaten.

Jumlah tersebut tersebar di pulau Jawa, Sumatera, sampai Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Dua Daerah di Indonesia Alami Lonjakan Kasus COVID-19, Ternyata Hal Ini yang Jadi Penyebabnya

Untuk saat ini, Indonesia masih didominasi zona oranye yang berjumlah 331 kabupaten/kota.

Selain itu, untuk zona kuning ada di 158 daerah dan zona hijau ada di 8 kabupaten/kota.

Baca Juga: Contoh Soal Menghitung Skala dalam Pelajaran Matematika serta Pembahasannya

Lalu, di mana saja 17 daerah zona merah ini?

Zona merah

Untuk zona merah didominasi daerah di pulau Sumatera, lalu pulau Jawa, dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Berikut deretan kota/kabupaten yang masuk dalam zona merah COVID-19:

Sumatra Barat

  • ‌Dharmasraya   
  • ‌Solok   
  • ‌Agam
  • ‌Lima Puluh Kota

Sumatera Utara

  • Medan

Baca Juga: Berkeliling Pakai Kostum Badut, Sukarelawan Ini Punya Misi Mulia untuk Bantu Anak-Anak Lawan COVID-19

Sumatera Selatan

  • Palembang

Aceh

  • Kota Banda Aceh

Kepulauan Riau

  • Batam
  • Karimun
  • ‌Siak
  • Kuantan Singingi

Jambi

  • ‌Tebo

Jawa Tengah

  • ‌Kudus
  • Tegal

Jawa Barat

  • Bandung
  • ‌Ciamis

Nusa Tenggara Barat

  • Bima

Indikator penetapan zona merah

Ada 3 indikator untuk menentukan zona merah COVID-19 pada suatu daerah.

Indikator diperlukan guna mengetahui status risiko pada suatu daerah.

Indikator tersebut terdiri dari indikator epidemiologi, surveilans kesehatan masyarakat, dan pelayanan kesehatan.

Baca Juga: Sempat Turun, Kini Kasus COVID-19 di Berbagai Daerah Terus Melonjak, Daerah Jakarta Ini Paling Tinggi

Oleh sebab itu, penentuan zona merah COVID-19 enggak bisa sembarangan.

Satgas COVID-19 akan melakukan pengamatan 3 indikator pada suatu daerah sebelum menentukan zona merah.

Dalam indikator tersebut akan menilai kasus aktif pada suatu daerah hingga ketersediaan rumah sakit, Kids.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia