Find Us On Social Media :

4 Tim Bukan Unggulan yang Bisa Mengejutkan Euro 2020, Salah Satunya Ada Tim Asuhan Legenda Chelsea

Wales di Euro 2020

GridKids.id - Kompetisi Euro 2020 akan segera berlangsung pada 11 Juni 2021 yang hanya tinggal menghitung hari saja.

Terdapat total 24 negara yang sudah siap untuk menghadapi ajang Piala Eropa dengan skuad terbaik mereka.

Seluruh tim tentunya akan berjuang merebut gelar tertinggi di ajang sepak bola antarnegara Eropa tersebut.

Baca Juga: Mengagumkan, Cristiano Ronaldo Diprediksi Akan Pecahkan 4 Rekor Ini di Kompetisi Euro 2020

Terdapat beberapa negara dengan skuad mewah yang menjadi unggulan, di antaranya seperti Prancis, Portugal, Jerman atau Inggris.

Nah, jangan salah, Kids, terdapat beberapa negara bukan unggulan yang wajib pula untuk diwaspadai, lo.

Negara apa sajakah itu? Yuk, simak ulasannya!

Baca Juga: Obesitas Memicu Diabetes Tipe 2 pada Anak, Kenali Gejala dan Pencegahannya

Negara Enggak Terduga yang Dapat Mengejutkan Euro 2020

1. Denmark

Denmark mempunyai rekor belum pernah terkalahkan dalam semua laga di lima pertandingan terakhir mereka jelang Euro 2020.

Negara berjuluk Tim Dinamit ini juga dihuni oleh beberapa nama besar, seperti Kasper Schmeichel, Pierre-Emile Hojbjerg, Christian Eriksen, dan Yussuf Poulsen.

Denmark dapat menjadi saingan dari Belgia di group B yang digadang-gadang akan keluar sebagai juara group.

Baca Juga: Bintang Liverpool Gagal Tampil di Euro 2020 Akibat Cedera, Ini Sosok yang Menggantikannya

2. Turki

Turki menampilkan permain ciamik impresif dalam beberapa laga terakhir mereka yang sangat menarik perhatian.

Di enam pertandingan terakhir, Turki membuat empat kemenangan dengan dua hasil imbang.

Turki juga mempunyai sejumlah talenta yang sedang tampil cukup gemilang, seperti Hakan Calhanoglu, Caglar Soyuncu, Ozan Kabak, dan Yusuf Yazici.

3. Ukraina

Ukraina disebut oleh legenda sepak bola dari negaranya sendiri sekaligus legenda dari klub asal Inggris, Chelsea.

Yap! Dia adalah Andriy Shevchenko!

Shevchenko akan memimpin beberapa nama-nama yang sedang naik daun bersama klubnya, seperti Oleksandr Zinchenko, Ruslan Malinovskyi dan Andriy Yarmolenko.

Baca Juga: Enggak Cuma Cristiano Ronaldo, Ini 4 Pemain Lain dari Timnas Portugal yang Harus Diwaspadai di Euro 2020

4. Wales

Wales merupakan tim kuda hitam yang juga patut diwaspadai di ajang Euro 2020.

Wales sudah sempat memberi kejutan dengan lolos ke babak semifinal pada Euro 2016 lalu.

Nah, Gareth Bale kembali akan mengemban ban kapten dan dinilai dapat mampu memberikan kejutan di ajang Piala Eropa tahun ini.

Banya beberapa talenta muda yang dapat kembali mendongkrak performa tim, seperti nama Daniel James yang bermain cukup baik bersama Man United.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.