Find Us On Social Media :

Beberapa Makanan yang Dapat Meningkatkan Risiko Gagal Ginjal, Ternyata Sering Kita Konsumsi

Mengonsumsi manis secara berlebihan bukan memicu diabetes saja karena dapat memicu gagal ginjal, ini penjelasannya.

GridKids.id - Gagal ginjal merupakan salah satu penyakit yang memiliki risiko berbahaya untuk tubuh, Kids.

Oleh sebab itu, kita perlu menghindari beberapa makanan yang enggak baik untuk ginjal.

Ternyata ada beberapa makanan yang bisa meningkatkan risiko gagal ginjal hingga memperparah sakit.

Baca Juga: Bisa Dialami Siapa Saja, Kenali Macam-Macam Sakit Ginjal yang Patut Diwaspadai

Ginjal merupakan organ vital dalam tubuh yang bertugas untuk menyaring darah dan mengontrol tekanan darah.

Bukan hanya itu saja, ginjal juga bertugas untuk mengatur keseimbangan cairan.

Baca Juga: Definisi Satuan Internasional Beserta Syarat, Konversi dan Tujuh Besaran

Umumnya gagal ginjal dipicu karena adanya gaya hidup yang kurang baik, Kids.

Agar terhindar dari gagal ginjal ada beberapa makanan yang perlu dihindari, apa saja makanan tersebut? Yuk kita bahas, agar kamu mengerti.

Makanan mengandung gula tinggi

Untuk terhindar dari gagal ginjal sebaiknya hindari makanan gula yang sangat tinggi, Kids.

Hal tersebut dikarenakan mengonsumsi makanan yang mengandung gula tinggi akan memicu kadar gula meningkat.

Jika kadar gula darah meningkat akan membua insulin dalam tubuh sulit bekerja.

Baca Juga: Cocok untuk Dikonsumsi Sehari-hari, 4 Minuman Menyegarkan Ini Baik untuk Kesehatan Ginjal

Hal tersebut berdampak pada tubuh dan berpotensi mengalami diabetes.

Jika sudah mengalami diabetes lalu gula darah enggak terkontrol maka akan memicu komplikasi pada ginjal atau nefropati diabetik.

Oleh sebab itu, harus menghindari makanan dengan kandungan gula yang sangat tinggi, Kids.

Mengonsumsi makanan terlalu banyak protein

Protein sangat bermanfaat untuk kesehatan, Kids.

Beberapa manfaat protein seperti menjaga kesehatan tulang, mengontrol tekanan darah, hingga meningkatkan massa otot.

Namum jika protein dikonsumsi berlebihan akan berdampak pada kerusakan ginjal.

Baca Juga: Sering Dikonsumsi, Ternyata 4 Minuman Favorit Ini Enggak Baik untuk Kesehatan Ginjal, Apa Saja?

Hal tersebut dikarenakan, mengonsumsi makanan dengan protein tinggi akan semakin membebani kerja ginjal.

Ginjal akan lebih banyak membuang zat sisa metabolisme protein yang diolah tubuh.

Oleh sebab itu, sebaiknya batasi konsumsi protein.

Umumnya, asupan protein harian pada manusia bekisar 55 hingga 60 gr per hari, Kids.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.