GridKids.id - Kids, kamu pasti kenal dengan Alwiansyah atau Si Bocah Viral dengan suara merdunya. Yap, Alwiansyah yang menyanyikan lagu dari Kak Judika berjudul Cinta Karena Cinta itu menjadi sangat viral di media sosial dan banyak diperbincangkan. Karena hal itulah yang membuat bocah dari Kolaka, Sulawesi Tenggara ini banyak diundang di acara televisi, lo.
Baca Juga: Mendadak Viral Karena Sikap Ramahnya, Epy Kusnandar Tuai Banyak Pujian dari WarganetNamun kini, Alwi sudah jarang muncul di layar kaca dan namanya mulai enggak terdengar lagi. Kak Posan Tobing eks drummer band KotaK ungkap kabar terkini dari Alwi melalui kanal Youtube The Onsu Family. "Alwi sekarang oke, setelah kemarin pertama viral kan yang paling susah menjaga eksistensinya". Ungkap Kak Posan.
Ungkap Bakat Utama Alwiansyah Kak Posan juga mengungkapkan bahwa bakat utama yang ada dalam diri Alwi yaitu sebagai penyanyi. "Ternyata Alwi bakatnya yang aing utama itu di menyanyi". Ungkap Kak Posan. Saat ini, Alwi ternyata tengah disibukkan dengan kegiatan rekaman lagu.
Baca Juga: Nyanyi di Kondangan Warga, Duta Sheila On 7 Mendadak Viral di Twitter dan Tuai Banyak Pujian"Terus banyak ngisi acara musik, kalau acara televisi lagi sedikit juga". Kata Kak Posan. Diketahui, Alwi pertama viral pada awal 2020 di media sosial yaitu Facebook yang diunggah oleh sang paman bernama Basman.
Dengan penuh penghayatan, Alwi menyanyikan lagu dari Kak Judika berjudul Cinta Karena Cinta yang ternyata menjadi sangat viral. Hal itulah yang membuat Kak Posan Tobing mengorbitkan Alwi sebagai seorang penyanyi.
Bercita-Cita Ingin Jadi Penyanyi
Siapa sangka, cita-cita Alwi yang ingin menjadi seorang penyanyi kini telah terwujud. "Cita-citanya dulu itu jadi begini (penyanyi)". Ucap Alwiansyah. Hal itu juga pernah ditanyakan oleh Kak Posan tentang apa cita-cita Alwi agar bisa dibantu olehnya.
Baca Juga: Viral Berkat Konten Penerbangannya, Intip Fakta Menarik Kapten Vincent Youtuber Sekaligus Pilot yang Punya Pesawat Pribadi"Aku nanya juga, cita-cita Alwi apa? Maksudnya biar om bisa bantu Alwi menggenapi cita-citanya". Ungkap Kak Posan. "Yang pertama cita-cita Alwi jadi penyanyi sama pelawak". Sambungnya. Walau kariernya kini sudah semakin bersinar jadi penyanyi, Kak Posan tetap berpesan agar selalu fokus pada pendidikannya. "Teknisinya tetap pendidikannya. Sampai sekarang juga Alwi tetap harus berjalan (sekolah) online". Ungkap Kak Posan.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id