Find Us On Social Media :

Cara Merawat Cabai Saat Musim Hujan yang Perlu Diketahui agar Subur

Cara merawat cabai saat musim hujan agar tumbuh sehat dan subur, salah satunya memperhatikan nutrisi.

GridKids.id - Menginginkan cabai tumbuh di rumah harus melakukan perawatan yang benar agar subur, terlebih ketika musim hujan, Kids.

Banyak cara merawat cabai ketika musim hujan agar tumbuh baik dan segar.

Umumnya air hujan memang penyiraman terbaik untuk tanaman, karena enggak memiliki kandungan klorin.

Baca Juga: Di Balik Rasanya yang Pedas, Ternyata Cabai Punya Beragam Manfaat, Sudah Tahu?

Bukan hanya itu, air hujan juga memiliki kandungan yang diperlukan tanaman untuk tumbuh subur.

Namun hujan juga ada dampak buruknya ketika terlalu sering membasahi tanaman cabai, hal tersebut akan menyebabkan kerusakan tanaman.

Oleh sebab itu, perlu cara merawat cabai yang baik dan benar ketika musim hujan.

Lantas, bagaimana cara merawat cabai ketika musim hujan agar tumbuh sehat dan segar? yuk, kita bahas agar kamu mengerti, Kids.