Find Us On Social Media :

Fatin Shidqia Terkena COVID-19, Ini Beberapa Gejala yang Dirasakan, Salah Satunya Kelelahan

Fatin dan Arafah positif Covid

GridKids.id - Pandemi virus corona belum usai dan masih menyerang banyak orang. Untuk itu kita harus tetap terapkan protokol kesehatan.

Salah satu pasien COVID-19 adalah Kak Fatin Shidqia dan komika Kak Arafah Rianti.

Yap, karena COVID-19, mereka harus menjalankan Lebaran tahun ini di Wisma Atlet, Kemayoran.

Mereka memilik ke Wisma Atlet karena enggak ingin keluarganya tertular dengan mereka.

Diketahui, Kak Arafah dan Kak Fatin juga terkena virus tersebut di tempat yang sama.

Kak Arafah mengungkapkan alasannya lebih memilih isolasi di wisma atlet."Ya sudah ke Wisma Atlet saja karena di rumah ada orang tua yang ngelongokin padahal anaknya sakit yang enggak bisa ditengokin dan nularin". Kata Kak Arafah.

Baca Juga: Aturan dan Syarat Penumpang Tiket KAI yang Berlaku dari 18 Hingga 24 Mei 2021

Gejala yang Dirasakan Fatin Sebelum Positif COVID-19

Sebelum positif COVID-19, ternyata Kak Fatin merasakan beberapa gejala pada tubuhnya.

Ia merasakan kelelahan dan radang tenggorokan, sebelum akhirnya positif COVID-19.

Menurut sang Ibu, Nurseha Thamrin, Kak Fatin memang dapat banyak tawaran untuk tampil di acara televisi.

"Sebelumnya dia itu sebenarnya kecapekan sih kan beberapa kali di tv," ucap Ibu Nurseha dikutip dari video Cumicumi.

Saat Kak Fatin tampil di sebuah acara, ia harus menjalani tes PCR.

Dari tes tersebut, Kak Fatin akhirnya tahu bahwa ia dinyatakan positif COVID-19.

"Sebelumnya itu sudah panas terus kata dokternya radang tenggorokan, pas dites eh ternyata positif," kata Ibu Nurseha.

Baca Juga: Digunakan untuk Vaksinasi Gotong Royong, Berapa Tingkat Kemanjuran Vaksin Sinopharm dan CanSino?

Sang Ibu Khawatir dan Sempat Dibawa ke IGD

Ternyata kondisi Kak Fatin sempat memburuk, hingga membuatnya harus dilarikan ke IGD.

Hingga akhrinya Kak Fatin dirujuk ke Wisma Atlet bersama Kak Arafah.

Memikirkan Kak Fatin, sang ibu pun mengaku sedih bahkan sering menangis karena memikirkan kondisi sang anak.

"Ya kehilanganlah kita, sedih, haru, karena saya yang paling sering nangis terus dari sebelum sampai Lebaran itu," ucap Ibu Nurseha.

Bahkan Ibu Nurseha pun menyebutkan jika Kak Fatin merupakan anak perempuan satu-satunya di keluarga, sehingga ia semakin khawatir.

"Karena kan Fatin satu-satunya (anak) perempuan dan kakak-kakaknya di sini. Sedih ya," kata Ibu Nurseha.

Semoga Kak Fatin dan Kak Arafah bisa cepat pulih dan berkumpul bersama keluarga lagi.

Baca Juga: Sempat Menjalani Perawatan Intensif, Arafah Rianti Ceritakan Kondisi Terkini Fatin Shidqia: CT-nya Menaik, Aman Sejahtera

----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id