Find Us On Social Media :

Dapat Menyehatkan Mata dan Kulit, Ini Manfaat Kesehatan yang Terdapat dalam Buah Persik

Buah persik memiliki manfaat kesehatan untuk tubuh salah satunya melancarkan pencernaan.

GridKids.id - Buah persik atau dikenal juga dengan buah peach mungkin sudah enggak asing lagi bagi masyarakat Indonesia, Kids.

Buah persik dapat diolah menjadi selai, kue, jus dan macam-macam makanan lainya.

Bukan hanya itu, karena buah satu ini memiliki manfaat kesehatan yang baik untuk tubuh.

Baca Juga: Enggak Perlu Obat, Ini Cara Alami Turunkan Kolesterol Tinggi dengan Buah dan Sayur

Hal tersebut dikarenakan buah persik kaya akan nutrisi yang sangat bagus untuk kesehatan tubuh.

Selain itu mengonsumsi buah persik dapat meningkatkan daya tahan tubuh yang berguna saat pandemi COVID-19.

Ternyata ada banyak manfaat kesehatan dari buah persik, apa saja itu?

Melancarkan saluran pencernaan

Mengonsumsi buah persik secara rutin dapat memperlancar saluran pencernaan, Kids.

Hal tersebut dikarenakan buah persik memiliki kandungan serat yang tinggi.

Serat yang tinggi dapat melancarkan pencernaan serta bakteri dalam usus dapat diubah menjadi asam lemak.

Baca Juga: Perlu Diketahui, Ini Manfaat Kesehatan yang ada Dalam Buah Leci

Asam lemak sangat bermanfaat untuk melindungi dan mengurangi  peradangan dalam usus.

Menjaga kesehatan mata

Mengonsumsi buah persik juga sangat bermanfaat untuk menjaga mata agar tetap sehat.

Hal tersebut dikarenakan buah persik memiliki kandungan beta karoten, alfa karoten, dan beta crytoxanthin, Kids.

Kandungan tersebut memiliki peran untuk pembentukan vitamin A yang diperlukan untuk menjaga kesehatan mata, Kids.

Menyehatkan kulit

Manfaat kesehatan buah persik juga dapat menyehatkan kulit serta mencegah penuaan dini.

Baca Juga: Salah Satunya Dapat Mencegah Kanker, Ini Manfaat Buah Sawo yang Baik untuk Kesehatan Tubuh

Lalu, buah persik memiliki kandungan seramid yang berfungsi melembapkan kulit serta menjaga kulit dari polusi dan iritasi.

Selain itu ada juga kandungan vitamin C yang terdapat dalam buah persik.

Kandungan tersebut sangat baik untuk mencegah penuaan dini sehingga kulit tetap terjaga, Kids.

----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id