Cara Menonaktifkan Akun Instagram
Untuk menonaktifkan akun Instagram, sebenarnya enggak sulit, Kids.
Hanya saja, kita enggak bisa melakukannya melalui aplikasi.
Kita harus melakukan prosesnya dengan membuka browser.
Bisa melalui browser di smartphone ataupun di komputer atau laptop.
Nah, setelah membuka browser atau mesin pencari, lakukan langkah-langkah berikut:
Baca Juga: Cara Mudah Mengetahui Siapa Saja yang Unfollow dan Enggak Follow Back Akun Instagram Kita
- Buka https://www.instagram.com.
- Login atau masuk ke akun Instagram yang ingin dinonaktifkan untuk sementara.
- Buka profil dan pilih "Edit Profile".
- Pilih "Temporarily disable my account" atau 'Nonaktifkan sementara akun saya'.
- Isi kolom "Why are you disabling your account?" atau 'Mengapa Anda Menonaktifkan akun?'. Isi sesuai dengan alasan yang sesuai.