Statistik Pertandingan
Dilansir dari laman resmi UEFA, tim tamu menguasai jalannya pertandingan dengan mengoleksi penguasaan bola sebesar 55 persen.
Man City merenggut sisanya, yakni penguasaan bola sebanyak 45 persen.
Dari segi efektivitas, Manchester City membuat 13 shots yang lima di antaranya berhasil mengarah ke arah gawang.
Baca Juga: Momen Indah Ketika Paul Pogba Berbuka Puasa Saat Laga Man United Kontra AS Roma di Old Trafford
Adapun tamunya, PSG membuat 14 shots tetapi enggak ada satu tendangan yang mengarah ke gawang.
Bermain sebagai tim tamu dan tertinggal agregat skor 2-1, PSG tampil percaya diri untuk menguasai pertandingan.
Namun apa daya, hasil akhir enggak memihak kepada mereka setelah Riyad Mahrez membungkan pasukan Paris lewat dua gol yang dilesatkan olehnya, Kids.