Find Us On Social Media :

Pernah Melihat Kucing Saling Mengendus? Ternyata Ini Alasannya, Salah Satunya Saling Menyapa

Bukan karena ingin bertengkar, ini ternyata alasan kucing saling mengendus.

GridKids.id - Apakah kamu punya kucing peliharaan di rumah, Kids?

Pernahkah kamu melihat kucing saling mengendus?

Biasanya kucing akan saling mengendus ketika berhadapan satu sama lain.

Nah, sebenarnya mengapa mereka saling mengendus, ya?

Baca Juga: Setia Nantikan Pelanggan Favorit di Kafe, Kucing Liar Ini Berakhir Dapatkan Rumah dan Pemilik yang Menyayanginya

Tahukah kamu? Rupanya hal tersebut bukan tanpa alasan, lo.

Yap, ada alasan kenapa kucing saling mengendus ketika berpapasan.

Namun, jika kamu berpikir kucing saling mengendus karena ingin bertengkar, kamu salah.

Lalu kenapa kucing saling mengendus? Yuk, kita bahas!

Saling Berkomunikasi dan Bertukar Informasi

Kucing yang saling mengendus bukan karena ingin bertengkar, tapi ingin bertukar informasi, Kids.

Informasi tersebut di antaranya mengenai kesehatan kucing dan informasi untuk mengenali apakah mereka pernah bertemu sebelumnya.

Kucing merupakan salah satu hewan yang memiliki penciuam yang tajam, sehingga dapat mengenali dan mendeteksi banyak hal dari kemampuan penciumannya.

Baca Juga: Suka Bersembunyi dan Berkeliaran di Tempat Random, Kucing-Kucing Ini Justru Curi Perhatian

Selain itu, kucing dapat mengenali hormon dan bahan kimia yang dikeluarkan oleh kucing lain.

Kucing Saling Menyapa dengan Mengendus

Bukan hanya saling bertukar informasi, kucing yang saling mengendus juga tanda saling menyapa.

Hal tersebut merupakan bentuk komunikasi dengan kucing lain yang ditemuinya, Kids.

O iya, kucing yang saling berkomunikasi akan saling mengendus pada dada dan leher, Kids.

Hal tersebut dilakukan karena kucing mengandalkan indra penciuman untuk komunikasi serta mendeteksi.

Baca Juga: Terlihat Cantik dan Anggun, Inilah 10 Potret Anjing dan Kucing yang Memakai Mahkota Bunga di Kepalanya

Jangan Menganggu Ketika Kucing Saling Mengendus

Ketika kamu memilki kucing yang saling mengendus sebaiknya jangan diganggu.

Hal tersebut akan membuat kucing menjadi canggung ketika ingin menyapa kucing lain.

Selain itu, jika menganggu kucing saling mengendus akan membuat kucing akan kecewa pada sosok yang mengganggunya, Kids.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id.