- Pembelokan arah angin
Berkat rotasi Bumi, angin bertiup dari daerah bertekanan tinggi ke tekanan rendah. Meskipun begitu, arah angin enggak selalu sama.
Fenomena ini disebabkan oleh gaya semua yang timbul akibat efek dua gerakan. Disebut juga Gaya Coriolis.
Gaya ini menyebabkan pembelokan arah angin ke kanan di belahan Bumi bagian utara, dan ke kiri di Bumi belahan selatan.
Baca Juga: Mengenal 7 Pembagian Wilayah Benua yang Ada di Dunia, Sudah Tahu?
- Pembelokan arus laut
Arus laut muncul karena angin yang bertiup di permukaan laut, Kids.
Seperti angin, arus laut juga bisa berbelok akibat rotasi Bumi. Arus laut dipaksa membelok saat sampai di belahan Bumi utara atau selatan.
Pembelokan arus laut ke kanan terjadi di belahan Bumi utara, sementara pembelokan ke kiri terhadi di Bumi selatan.
Nah, itulah pengertian dari rotasi Bumi dan dampaknya.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id