Find Us On Social Media :

Sangking Luasnya dan Sering Dianggap Sebagai Lautan, Ini 5 Danau Terbesar yang Ada Di Dunia

Danau Huron

GridKids.id - Danau adalah daerah perairan yang terbentuk secara alami berupa air tawar yang berukuran cukup luas.

Pengertian danau secara ilmiah adalah cekungan besar di permukaan bumi yang digenangi oleh air dan dikelilingi oleh daratan.

Salah satu danau terluas dan menjadi daya tarik wisatawan Indonesia adalah Danau Toba di Sumatra Utara, Kids.

Baca Juga: Dari Danau Sampai Pulau Baru, Inilah Fenomena Alam Unik yang Tiba-Tiba Terbentuk Akibat Siklus Seroja

Selain Danau Toba, terdapat banyak danau lain di dunia dengan ukuran yang lebih besar, lo.

Sangking besarnya, danau ini sering dikira sebagai lautan air tawar.

Lalu, danau mana saja sih yang masuk ke dalam urutannya? Yuk, simak potret dan ulasannya berikut ini!

1. Danau Kaspia

Danau Kaspia yang sering dikenal dengan sebuatan Laut Kaspia atau Laut Mazandaran ternyata merupakan danau terluas di dunia, lo.

Danau ini memiliki ciri-ciri seperti laut yang dikelilingi air yang sangat luas.

Kaspia berada di atas kerak samuderadan dikelilingi daratan berpasir seperti halnya pesisir pantai. Karena itulah danau ini sering disebut laut.

Baca Juga: 10 Fakta Unik Mengenai Danau Toba, Cekungan Air yang Terbentuk dari Letusan Gunung Berapi

2. Danau Superior

Danau Superior adalah sebuah danau besar di Amerika Utara yang merupakan salah satu perairan air tawar terluas di muka bumi.

Luas permukaan memiliki volume sekitar 82,000 kilometer persegi.

Selain itu, danau ini juga mempunyai panjang maksimum 350 mil (563 km) dan lebar maksimum 160 mil (257 km).

3. Danau Victoria

Danau Victoria atau Victoria Nyanza yang dikenal juga sebagai Ukerewe adalah salah satu danau besar di kawasan Afrika.

Danau ini memiliki luas 68.870 kilometer persegi yang membuatnya menjadi danau terbesar di benua Afrika.

Ada lebih dari 3.000 pulau dalam Danau Victoria yang sebagian besar enggak berpenghuni.

Baca Juga: Astronom Temukan Danau Terbesar di Saturnus, Kedalamannya Lebih dari 200 Meter

4. Danau Huron

Danau Huron memiliki panjang 200 mil (325 kilometer) dengan kedalaman 750 kaki (230 meter).

Banyak perahu dan kapal berlalu lalang dan melintas di danau yang satu ini.

Danau Huron membatasi provinsi negara Kanada di Kota Ontario dan negara bagian Amerika Serikat, wilayah Michigan.

----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id