Find Us On Social Media :

Mengenal Apa Itu Sublook, Submiss, dan Subsunk dalam Operasi Pencarian Kapal Selam KRI Nanggala-402

Kapal selam (ilustrasi)

GridKids.id - Duka menyelimuti Tanah Air. Pada Sabtu (24/4/2021) kapal selam KRI Nanggala-402 dinyatakan tenggelam di perairan laut utara Bali.

Sebelumnya, kapal selam tersebut yang membawa 53 kapal rencananya akan menjalani latihan tembak torpedo pada Rabu (22/4/2021) dini hari.

Sayangnya musibah melanda dan kapal KRI Nanggala-402 diketahui tenggelam setelah sebelumnya hilang kontak dan dinyatakan hilang.

Nah, tenggelamnya kapal tersebut disebut dengan istilah subsunk, Kids.

Baca Juga: Digunakan untuk Mengarungi Bawah Laut, Ini 5 Jenis Kapal Selam Terbesar dengan Teknologi Super Canggih

Selain subsunkada pula istilah lain yang muncul terkait operasi pencarian kapal selam.

Dalam operasi pencarian kapal selam KRI Nanggala-40, ada beberapa istilah yang banyak digunakan seperti sublook, submiss, dan subsunk.

Apakah kamu sudah tahu apa itu sublook, submiss, dan subsunk?

Supaya enggak bingung, kita cari tahu bersama-sama, yuk!