Find Us On Social Media :

Akan Segera Jadi Kakak, Rafathar Rajin Berpuasa dan Berdoa Untuk Calon Sang Adik, Raffi: Rafathar Berdoa Terus Setiap Hari

Potret Raffi Ahmad Bersama Nagita Slavina dan Rafathar

 

GridKids.id - Keluarga Kak Raffi Ahmad dan Kak Nagita Slavina kini diselimuti kebahagiaan.

Yap, dengan adanya calon adik baru Rafathar, hidup mereka akan semakin berwarna dan banyak yang nantikan.

Selain Kak Raffi dan Kak Nagita, Rafathar juga ingin jadi kakak yang baik dan selalu membimbing adiknya kelak.

Baca Juga: Potret dan Fakta Dimas Baam Kembaran Raffi Ahmad yang Bersinar Sejak Viral, Penampilannya Semakin Keren

Seakan enggak mau kalah dari orang dewasa, Rafathar juga kini telah belajar berpuasa dan terus berdoa untuk calon adiknya.

Hal itu diungkapkan oleh Kak Raffi saat ditemui di kawasan Fatmawati oleh tim Kompas.com (21/4/21).

"Rafathar senang, dia puasanya top. Rafathar dia berdoa terus setiap hari". Ujar Kak Raffi Ahmad yang dikutip dari Kompas.com.

Lanjutnya, "Jadi dia sampai puassanya enggak mau bolong karena supaya dijagain adiknya, Aa sama Allah". Ungkap Kak Raffi.

Kak Nagita Makin Sensitif dan Sering Nangis

Usia kehamilan Kak Nagita kini sudah memasuki 1 bulan seperti yang dikatakan oleh Kak Raffi.

Kak Raffi juga mengatakan bahwa Kak Nagita enggak punya banyak permintaan pada kehamilannya yang kedua setelah Rafathar.

Tetapi Kak Raffi mengaku bahwa Kak Nagita belakangan menjadi sangat sensitif dan sering menangis.

Baca Juga: Sederet Koleksi Mobil Mewah Raffi Ahmad Ini Harganya Bikin Geleng-Geleng Kepala

"Gigi enggak ngidam, nangis terus, cengeng". Ucap Kak Raffi.

"Hormonnya lagi naik turun kali". Lanjut Kak Raffi.

Kak Raffi juga terus meminta doa agar Kak Nagita dan calon adik Rafathar dengan keadaan sehat.

"Wah, keberkahan juga sih, rezeki, mudah-mudahan sehat deh, diberikan kesehatan". Ungkap Kak Raffi.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id