Find Us On Social Media :

Jarang Diketahui Publik, Berikut Sederet Fakta Unik Sosok Putri Delina yang Ternyata Trauma dengan Hal Ini

Potret dan fakta Putri Delina

GridKids.id - Muda, berbakat dan multitalenta memang cocok menggambarkan sosok Kak Putri Delina.

Siapa, sih, yang enggak kenal dengan penyanyi sekaligus adik dari Kak Rizky Febian ini?

Namanya sudah sangat populer di kalangan muda, termasuk suaranya yang merdu seperti sang kakak.

Baca Juga: Beruntung Banget! Anak Komedian Sule ini Pernah Bertemu Cha Eun Woo Secara Langsung

Belakangan menjadi sorotan publik, Kak Putri juga semakin eksis di dunia hiburan.

Sosoknya terus mendapat sorotan sehingga makin memiliki banyak penggemarnya.

Selain itu, si penggemar idol Kpop EXO ini juga menyimpan fakta unik dan menarik yang wajib kamu tahu.

Penasaran apa saja fakta-fakta Kak Putri? Simak di bawah ini, ya!

1. Memiliki bama lengkap Putri Delina Andriany Sutisna, Kak Putri lahir pada 28 Mei 2001 dan kini masih berusia 19 tahun. 

Dikenal sebagai penyanyi, Kak Putri juga merupakan seorang Youtuber dan aktif hingga sekarang. Ia banyak membuat konten menarik untuk para subscribers-nya.

Baca Juga: Siapa sih, yang Enggak Suka dengan Korean Style? Inilah Potret Artis Muda yang Bergaya Bak Idol Kpop

2. Diam-diam, Kak Putri ternyata orangnya enggak mau dipaksa dalam hal apapun. Jika ada yang memaksa dia, Kak Putri langsung ngambek dan membuat mood-nya jadi turun.

3. Berhati lembut, Kak Putri ternyata juga gampang menangis, lo. Dalam hal sedih, bahagia atau kesal, Kak Putri mudah menangis.

4. Memiliki penampilan yang menunjang sebagai seorang public figure, Kak Putri juga suka mendandani dirinya sendiri. 

Namun di balik itu ada hal yang unik, Kids. Di mana Kak Putri akan berbicara sendiri di depan cermin saat ia akan berdandan atau melakukan perawatan wajahnya dan berbicara seolah jadi beauty vlogger.

Baca Juga: Jadi Bunda Kesayangan Anak Sule, Intip Fakta Menarik Nathalie Holscher yang Populer Sebagai DJ

5. Ada hal unik juga yang jarang diketahui orang, yaitu Kak Putri enggak bisa minum pakai gelas melainkan minum langsung di botol.

Alasannya karena ia enggak suka minum pakai gelas dan selalu membawa botol minumnya ke mana pun ia pergi. Hihi... siapa nih, yang sama dengan Kak Putri?

6. Balon dan badut identik dengan keceriaannya yang selalu menghibur anak-anak. Namun ternyata, Kak Putri justru takut akan kedua hal tersebut.

Ternyata, karena Kak Putri trauma dengan balon yang pernah meledak di depannya yang membuatnya jadi takut dekat dengan balon.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id.