Find Us On Social Media :

Ingin Kucing dan Anjing Akur di Rumah? Begini Cara untuk Melatihnya

Kucing dan anjing

Perkenalkan Sejak Kecil

Jika kamu menginginkan memelihara kucing dan anjing dalam satu rumah, sebaiknya peliharalah sejak kecil, Kids.

Hal tersebut akan membuat kucing dan anjing lebih akrab serta lebih mudah berteman.

Selain itu, kucing dan anjing yang masih kecil mengaggap satu sama lain bukan ancaman.

Baca Juga: Bulu Kucing Memudar? Jangan Panik, Ini Ternyata Penyebab Memudarnya Bulu yang Bisa Diantisipasi

Tetapi ketika dewasa akan berbeda, mereka akan menganggap satu sama lain ancaman sehingga mudah bertengkar.

Perkenalkan Aroma Tubuh

Ketika kamu menginginkan kucing dan anjing akur, kamu juga bisa menerapkan cara ini.

Kamu bisa mengenalkan aroma tubuh masing-masing hewan, Kids.

Dengan saling mengenal aroma hewan maka kucing dan anjing akan lebih kenal satu sama lain dan enggak saling menyerang, Kids.

Caranya dengan menggosokkan benda yang sering dibuat bermain ke tubuh kucing atau anjing.