Find Us On Social Media :

Meski Disukai Manusia, Kebanyakan Kucing Enggak Menyukai 6 Jenis Tanaman Ini

Geranium

GridKids.id - Kucing adalah salah satu jenis hewan yang banyak dipelihara.

Apakah kamu juga memelihara kucing di rumah?

Apakah kucingmu suka merusak tanaman yang ada di rumahmu, Kids?

Yap, kucing memang menggemaskan. Apalagi kalau kucing sedang aktif bermain.

Sayangnya, kucing yang asyik bermain enggak jarang merusak tanaman yang ada di rumah.

Baca Juga: Petani Berbondong-bondong Menanamnya karena Datangkan Banyak Keuntungan, Sebenarnya Apa Itu Tanaman Porang?

Kucing biasanya merusak tanaman karena enggak sengaja, Kids. Jadi enggak perlu kesal, ya. Hihi...

O iya, tahukah kamu? Ada beberapa jenis tanaman yang sebenarnya enggak disukai kucing peliharaan, lo.

Apa saja, ya? Yuk, kita cari tahu!

- Geranium

Tanaman satu ini banyak disukai oleh manusia karena memiliki tampilan yang cantik dan aroma yang menarik.

Namun, banyak kucing yang enggak menyukai geranium atau Pelargonium.

Kucing menganggap aroma tanaman geranium enggak enak, Kids.

- Lavender

Sama seperti geranium, kebanyakan orang menyukai lavender atau Lavandula.

Namun, sebaliknya dengan kucing. Bahkan bukan hanya kucing, serangga-serangga juga enggak menyukai tanaman cantik yang memiliki harum khas ini.

Baca Juga: Selamatkan Paru-Paru, Ini Jenis Tanaman yang Wajib Ada di Rumah karena Ampuh Bersihkan Udara 

- Citronella

Citronella atau Pelargonium graveolens citrosa adalah bahan masakan yang bisa juga dimanfaatkan untuk mengusir nyamuk dari rumah.

Nah, bukan hanya nyamuk saja yang enggak menyukainya.

Kucing dan berbagai jenis serangga juga enggak suka dengan tanaman yang mengeluarkan aroma seperti jeruk ini.

- Rosemary

Rosemary adalah jenis tanaman yang biasa digunakan sebagai bumbu masakan.

Meski cantik dan berguna untuk masakan, kucing juga enggak menyukai rosemary atau Rosmarinus officinalis ini karena aromanya yang termasuk menyengat, Kids.

- Serai

Pasti banyak yang sudah enggak asing dengan serai atau Cymbopogon ini.

Jenis tanaman ini cukup banyak di tanam di pekarangan rumah karena bisa dimanfaatkan sebagai bumbu masakan atau bahan campuran minuman herbal.

Meski kaya manfaat, kebanyakan kucing enggak menyukainya, Kids.

Baca Juga: Walaupun Tampak Indah, Jenis Tanaman Ini Sebaiknya Enggak Ditanam di Rumah, Risikonya Besar

- Pennyroyal

Pennyroyal atau Mentha pulegium adalah anggota keluarga terkecil dari mint.

Selain enggak disukai oleh serangga, jenis tanaman ini juga cenderung enggak disukai oleh kucing.

Nah, itulah beberapa jenis tanaman yang enggak disukai oleh kebanyakan kucing.

Wah, kalau diperhatikan, rata-rata kucing kurang suka dengan tanaman yang memiliki aroma kuat, ya.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id