Find Us On Social Media :

Pantas Saja Mulai Beramai-ramai Menanamnya, Ternyata Ini Manfaat Tanaman Porang yang Enggak Main-Main

Tanaman porang

Manfaat Porang bagi Kesehatan

Berdasarkan Balai Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi yang dilansir dari Kompas.com tanaman porang kaya akan kandungan senyawa karbohidrat, lemak, protein, vitamin, mineral,  alkaloid, kristal, kalsium oksalat, dan serat pangan.

Kandungan-kandungan tersebut penting dan berguna sebagai asupan nutrisi untuk tubuh.

O iya, porang juga mengandung karbohidrat glukomanan yang mana termasuk jenis karbohidrat rantai panjang, Kids.

Jenis karbohidrat ini enggak mudah dicerna sehingga cocok untuk dikonsumsi orang yang sedang diet atau menurunkan berat badan agar bobotnya ideal.

Baca Juga: Mulai Banyak Dilirik, Ternyata Tanaman Hias Bunga Wijaya Kusuma Simpan Sejumlah Manfaat bagi Kesehatan

Di samping itu, kandungan karbohidrat glukomanan aman dipadukan dengan bahan makanan lain.

Selain cocok dan aman dicampur beragam bahan makanan, porang juga bisa dimanfaatkan sebagai campuran bahan medis serta industri.

Hal itu dikarenakan tanaman porang memiliki netralitas yang sangat tinggi, Kids.

Belum selesai, porang juga memiliki sederet manfaat bagi kesehatan, lo.

Porang diketahui bisa membantu menurunkan kadar gula darah, menurunkan kadar kolesterol, mencegah kanker, serta mengatasi sembelit.