Find Us On Social Media :

Dilengkapi Teknologi dan Peradaban Canggih, Berikut 5 Kota dengan Biaya Hidup Termahal di Dunia

New York

GridKids.id - Kids, saat ini sudah banyak beberapa kota di dunia yang canggih kerena menerapkan teknologi smart city.

Di kota ini pula kita akan dimanjakan dengan fasilitas dan kenyamanan yang ditunjukan untuk masyarakat dan turis yang akan berkunjung.

Biasanya, biaya hidup di kota ini memakan biaya cukup mahal untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya.

Baca Juga: Melihat 5 Kota di Dunia yang Menerapkan Konsep Smart City, Mana yang Cocok Diterapkan di Indonesia?

Sebagian besar orang biasanya akan menghindari tinggal di kota dengan biaya hidup tinggi, Kids

Namun, banyak pula orang yang memilih untuk menetap karena kenyamanan dan kemewahannya.

Nah, berikut ini GridKids sudah merangkum beberapa kota dengan biaya hidup yang cukup tinggi. Kota apa saja sih?

1. Hong Kong

Hong Kong menjadi salah satu kota di kawasan Asia dengan biaya hidup paling tinggi di dunia, Kids.

Posisinya pun selalu menduduki peringkat teratas selama beberapa tahun terakhir ini.

2. Paris, Prancis

Kota ini menggeser posisi Singapura di posisi kedua.

Kota yang identik dengan pemandangan Eiffel Towernya ini memiliki biaya hidup yang cukup tinggi.

Dengan kecanggihan smart city, Paris akan membuat semua yang berada di sana akan betah akan kemewahannya.

Baca Juga: Melintasi 7 Negara, Ini 5 Potret Desa nan Indah di Wilayah Pegunungan Alpen yang Bikin Kamu Enggak Mau Pulang

3. Zurich, Swiss

Kota yang menjadi andalan dari Swiss ini menjadi urutan ketiga hampir setara dengan Paris.

Salah satu faktornya karena Zurich merupakan pusat kota di Eropa yang dipilih sebagai tempat berlibur wisatawan dari seluruh dunia.

4. Singapore

Negara yang terletak di sebelah utara Pulau Sumatra ini ternyata masuk ke dalam daftar kota dengan biaya hidup yang cukup mahal.

Posisinya berada di posisi ketiga dan merupakan satu-satunya wakil dari Asia Tenggara.

Hal ini bermula dari perkembangan Singapore dimulai kira-kira sejak awal tahun 2000-an dan melesat menjadi negara maju.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Wisata Unik yang Wajib Kamu Kunjungi Saat Berlibur ke Singapura, Mana Saja?

5. New York, Amerika Serikat

Kota ini merupakan salah satu tolak ukur peradaban dan perkembangan smart city di dunia.

New York mengalami penurunan peringkat dibandingkan tahun lalu yang posisnya di bawah Kota Zurich di Swiss.

Nah, itu dia, Kids, kota dengan biaya hidup tertinggi di dunia. Ada yang tertarik untuk tinggal di sana?

----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id