David Beckham Membintangi Film Save Our Squad
Film ini akan diproduseri oleh Twenty Twenty dan Studio 99, Kids.
Pihak Disney, Sean Doyle, akan berperan sebagai eksekutif produser dalam serial film Save Our Squad.
Dilansir dari Variety, Doyle menyatakan bahwa "Ini adalah kesempatan luar biasa untuk menunjukkan betapa pentingnya dampak dari sepak bola akar rumput di komunitas Inggris."
Baca Juga: Eks Putri Indonesia Ini Penampilannya Pernah Dipuji Langsung Oleh Victoria Beckham, Simak Faktanya
Sang aktor David Beckham pun turut berkomentar dan sangat menanti rampungnya proyek terbaru yang melibatkan dirinya ini.
Rekan duet Zinedine Zidane di lini depan Real Madrid di era 2000an ini enggak sabar mengenang kembali kenangan di masa kecilnya.Alasannya, ia akan kembali meruput di London Timur. Tempat di mana yang membuatnya dikenal menjadi pesepak bola profesional.