Find Us On Social Media :

Dari Anemia Sampai Diabetes, Inilah Masalah Medis yang Sebabkan Telapak Kaki Sering Terasa Dingin

Penyebab Telapak Kaki Dingin

GridKids.id - Apakah telapak kakimu pernah terasa dingin meski enggak sedang berada di ruangan yang menggunakan AC (air conditioner)?

Telapak kaki yang terasa dingin adalah hal yang yang umum terjadi, terutama kalau cuaca memang sedang dingin.

Pada kondisi normal, kaki dingin adalah respons tubuh terhadap suhu.

Kalau begini, dengan menggunakan kaus kaki pun telapak kaki akan segera kembali ke suhu normal.

Baca Juga: Tanda Penyakit Jantung yang Sering Dialami tapi Jarang Disadari

Namun kalau telapak kaki terasa dingin tanpa penyebab yang jelas, bisa jadi itu adalah tanda penyakit.

Nah, inilah beberapa kondisi medis yang bisa menyebabkan kaki dingin.

Diabetes

Diabetes bisa menyebabkan kaki jadi dingin.

Beberapa orang dengan diabetes tipe 1 atau tipe 2 mengalami kerusakan saraf di kaki saat terkena diabetes.

Kerusakan saraf ini bisa mengganggu saraf yang berguna untuk mendeteksi suhu di kaki sehingga menimbulkan sensasi yang enggak menyenangkan.

Selain itu, penyandang diabetes cenderung punya sirkulasi darah yang buruk secara umum.

Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Perut Keras dan Kembung, Waspadai Agar Enggak Menjadi Bahaya

Anemia

Anemia adalah kondisi yang menyebabkan tubuh memproduksi lebih sedikit sel darah merah dari biasanya.

Nah, hal ini bisa menyebabkan telapak kaki jadi dingin.

Sebab, penyandang anemia mengalami penurunan jumlah sel darah merah dan hemoglobin yang bertanggung jawab untuk mengangkut oksigen ke seluruh tubuh. 

Penyakit Raynaud

Penyakit Raynaud terjadi saat aliran darah berkurang karena pembuluh darah yang menyempit.

Kalau hal ini terjadi, tangan, kaki, telinga, atau hidung menjadi sangat dingin dan pucat.

Penyakit ini biasanya kambuh saat seseorang berada dalam kondisi tertentu, misalnya terkena suhu dingin atau mengalami stres.

Baca Juga: Jangan Disepelekan, Sering Kesemutan Bisa Jadi Tanda 7 Penyakit Berbahaya Ini

Cemas atau Stres

Kalau sedang stres, telapak kaki juga bisa jadi terasa dingin.

Penyebabnya karena tubuh secara alami mengeluarkan adrenalin ke alirah darah pada kondisi tersebut.

Dengan mengurangi stres dan ketegangan, maka gejala telapak kaki dingin bisa dikurangi.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id.