Find Us On Social Media :

4 Cara Unik Pertahanan Diri yang Dilakukan Oleh Hewan, Ada yang Bisa Membekukan Diri

Katak Kayu

GridKids.id - Dalam dunia hewan, terdapat hukum alam yang menentukan mengenai siapa yang kuat dan dialah yang menjadi pemenang.

Hal ini menjadikan hewan predator sering kali diuntungkan karena kemampuan mereka yang memiliki keahlian anatomi untuk menyerang mangsa. 

Namun, jangan salah, Kids. Beberapa hewan lain yang bukan jenis predator juga diberkahi kemampuan lain, lo.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Predator yang Licik Dalam Hal Berburu, Ini Fakta Unik Mengenai Hewan Liar Hyena

Salah satu dari mereka mempunyai keahlian untuk melindungi diri dari serangan predator atau pemangsa.

Nah, dalam upaya melindungi diri, berbagai jenis hewan ini mempunyai cara tersendiri dan tergolong cukup unik!

Lalu, bagaimana sih bentuk pertahanan diri mereka? Yuk, simak ulasannya!

1. Cicak

Nah, pasti kamu sudah enggak asing lagi dengan hewan yang satu ini. Cicak adalah hewan reptil yang biasa merayap di dinding atau pohon, Kids.

Biasanya, cicak berwarna abu-abu, tetapi ada pula yang berwarna coklat atau kehitam-hitaman.

Jika sedang merasa terancam, mereka akan melindungi diri dengan cara memutuskan ekornya.

Perilaku ini disebut juga dengan istilah autotomi.

Baca Juga: Sangat Mudah Dilakukan, Begini Cara Menghilangkan Cicak dari Rumah Secara Permanen

2. Bunglon

Bunglon adalah sebutan khusus untuk jenis kadal atau bengkarung yang mempunyai kemampuan mengubah warna kulitnya.

Hal ini merupakan salah satu cara bagi mereka untuk melindungi dirinya, Kids.

Mereka berkamuflase dengan cara mengubah warna kulit sesuai warna di tempat yang mereka singgahi.

3. Cumi-Cumi

Cumi-cumi merupakan kelompok hewan Cephalopoda atau jenis moluska yang hidup di laut.

Nama itu Cephalopoda berasal dari bahasa Yunani yang berarti "kaki kepala."

Hewan laut yang satu ini melindungi diri dengan cara mengeluarkan tinta yang ada tubuhnya jika sedang merasa terancam.

O iya, tinta dari cumi-cumi juga digunakan oleh manusia sebagai bahan dasar pembuatan tinta pulpen, lo.

Baca Juga: Jadi Trik Pedagang Nakal, Hindari Membeli Cumi dengan 4 Tanda Seperti Ini

4. Katak Kayu

Katak kayu mempunyai nama ilmiah Rana sylvatica, distribusinya luas di Amerika Utara, membentang dari hutan boreal dari utara ke selatan.

Hewan yang satu ini memiliki cara melindungi diri yang sangat unik, Kids, yakni dengan membekukan dirinya.

Mereka bisa membeku seperti es dan dapat bertahan hidup. Wow! Hebat, ya!

----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id