1. Pulau Komodo
Pulau Komodo adalah sebuah pulau yang berada di Kepulauan Nusa Tenggara sebelah timur Pulau Sumbawa, yang dipisahkan oleh Selat Sape.
Pulau yang satu ini dikenal sebagai habitat asli hewan langka komodo yang merupakan hewan endemik asli Indonesia.
Pulau ini termasuk salah satu kawasan Taman Nasional yang dikelola oleh Pemerintah Pusat.
Baca Juga: Habitat Komodo Disebut Bakal Hilang di Tahun 2050, Ini Penyebabnya
2. Labuan Bajo
Nah, siapa yang enggak tahu mengenai keindahan alam di pulau yang satu ini?
Labuan Bajo merupakan salah satu desa dari 19 desa yang berada di kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, provinsi Nusa Tenggara Timur.
Kamu bisa menikmati keindahan pantai dan gugusan pulau nan indah di wilayah ini, Kids.