Find Us On Social Media :

Mengenal 7 Pembagian Wilayah Benua yang Ada di Dunia, Sudah Tahu?

Benua di dunia.

4. Benua Amerika Selatan

Daratan ini terletak diantara Samudra Pasifik dan Samudra Atlantik yang tersambung dengan Amerika Utara melalui Terusan Panama.

Sama seperti di Indonesia, benua Amerika Selatan dilintasi oleh garis khayal khatulistiwa.

5. Benua Antartika

Antartika merupakan benua yang terletak di kutub selatan bumi. Hampir seluruhnya adalah es dan satu-satunya benua enggak berpenghuni.

Antartika dikelilingi oleh Samudra Pasifik, Samudra Atlantik, dan Samudra Hindia.

Baca Juga: Menjadi Benua Terkecil dan Pulau Terbesar di Dunia, Ini 7 Negara Bagian yang Terletak di Australia

6. Benua Eropa

Eropa secara geologis dan geografis merupakan sebuah semenanjung atau anak benua di tengah dunia.

Batas utara adalah Samudra Arktik, di barat adalah Samudra Atlantik, dan di selatan dibatasi oleh Laut Tengah.

7. Benua Australia

Australia merupakan benua terkecil dan pulau terbesar di dunia.

Dataran ini terletak di sebelah timur dan selatan Indonesia dengan luas 8.945.000 kilometer persegi.

----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id