Find Us On Social Media :

Alami Kecelakaan Pesawat, Pilot Ini Harus Bertahan Hidup Selama 36 Hari di Salah Satu Hutan Paling Berbahaya Dunia

Ilustrasi Pilot yang Terjebak di Hutan Amazon

Keajaiban Terjadi

Meski keterampilannya bertahan hidup patut diacungi jempol, tapi Antonio tetap saja kesusahan, Kids.

Semakin hari, ia merasa semakin lemah. Berat badannya berkurang drastis.

Namun setiap teringat keluarganya di rumah, pilot itu pun kembali melanjutkan perjalanan.

Lalu pada hari ke 36, akhirnya keajaiban terjadi.

Baca Juga: Ditemukan Sedang Berjalan-jalan Santai di Jalan Raya, Llama yang Tersesat Ini Akhirnya Berhasil Diselamatkan

Setelah sekian lama berjalan, mendaki, naik bukit, dan melewati sungai, Antonio menemukan sekelompok orang pengumpul kacang Brasil di daerah terpencil.

Ia pun segera diselamatkan.

Antonio mengatakan momen terindah dalam hidupnya adalah saat bertemu lagi dengan keluarganya di bandara.

Kisah pilot ini jadi viral di seluruh dunia, Kids. Para warganet kagum sekaligus terharu dengan perjuangan gigih Antonio.

Sedangkan sang pilot pun merasa sangat bersyukur karena masih bisa selamat dan bertemu dengan keluarganya.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id.