GridKids.id - Kids, tahukah kamu bagaimana cara memanfaatkan kunyit untuk mengobati asam lambung?
Kunyit adalah salah satu rempah-rempah yang punya banyak khasiat. Salah satunya karena kunyit mengandung senyawa antiperadangan dan antioksidan.
Oleh sebab itu, kunyit sering dijadikan obat alami untuk beberapa penyakit, salah satunya asam lambung.
Baca Juga: Cara Membuat Jamu Kunyit Asem yang Segar dan Kaya Manfaat Kesehatan
Sebuah penelitian pada tahun 2007 menunjukkan kalau gastroesophageal reflux disease (GERD) dan penyakit asam lambung disebabkan peradangan dan stres oksidatif.
Nah, asam lambung dan GERD ini bisa diobati menggunakan zat antioksidan, antiinflamasi, dan curcumin dalam kunyit.
Lalu, bagaimana caranya mengobati asam lambung menggunakan kunyit?
Cara Mengobati Asam Lambung dengan Kunyit
Cara memanfaatkan kunyit untuk mengobati asam lambung cukup sederhana, Kids.
Cukup gunakan batang atau rimpang kunyit yang dikeringkan, lalu tumbuk sampai jadi bubuk.
Gunakan bubuk kunyit ini untuk membuat minuman atau campuran memasak.
Baca Juga: 6 Makanan Pengencer Darah Alami yang Bisa Hindari Penyakit Jantung dan Stroke
Jumlah kunyit yang disarankan untuk mengobati asam lambung adalah 500 miligram curcumin, atau setara dengan 1/2 sendok teh bubuk kunyit per hari.
Hal yang perlu diingat, tubuh manusia enggak mudah menyerap kunyit. Bahan alami ini diekstrak dengan cepat oleh hati dan dinding usus.
Nah, salah satu cara untuk meningkatkan penyerapan kunyit bisa dengan mencampurkannya bersama lada hitam.
Hal yang Perlu Diperhatikan
Sebelum menggunakan kunyit untuk obat alami asam lambung, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.
Pertama, pastikan sudah berkonsultasi dengan dokter lebih dulu.
Kunyit merupakan zat pengencer darah alami, jadi enggak disarankan mengonsumsinya kalau sedang minum obat pengencer darah atau akan menjalani operasi.
Baca Juga: Kunyit Dapat Diminum Setiap Hari? Begini Aturan yang Pas Agar Bermanfaat pada Tubuh
Kunyit juga bisa menurunkan gula darah, menurunkan tekanan darah, dan kadang menimbulkan efek samping.
Selain itu, harus berhati-hati kalau ingin mencampurkannya dengan lada hitam.
Hal ini karena beberapa penderita asam lambung sangat peka dengan lada dan asupan pedas lainnya.
Penggunaan kunyit berlebihan juga bisa menyebabkan mual, diare, dan alergi pada kulit.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id.