Jesse Lingard Soleh Menjadi Agen Rahasia MU
Kehadiran West Ham di empat besar Liga Inggris tentunya masih menjadi sebuah kejutan untuk para penikmat sepak bola.
Alasannya, masih banyak tim besar Britania Raya yang biasa menghuni posisi ini, Kids.
Sebut saja Chelsea, Tottenham Hotspur, Arsenal, dan bahkan Liverpool sang juara bertahan musim lalu.
Tentunya, performa apik West Ham musim ini enggak lepas dari kehadiran Jesse Lingard di pertengahan musim.
Status Lingard adalah pemain pinjaman dari Manchester United yang berlabuh menuju West Ham di akhir Januari lalu.
Melempem bersama di The Red Devils, siapa sangka kalau Lingard langsung kembali bersinar bersama The Hammers.