Find Us On Social Media :

Jangan Malas Mencuci Handuk, Ini Dampak Malas Mencuci Handuk Secara Rutin

Handuk harus rutin dicuci.

GridKids.id - Handuk merupakan salah satu benda yang dibutuhkan sebagai perlengkapan mandi, Kids.

Ketika selesai mandi, handuk digunakan untuk mengeringkan air yang membasahi tubuh.

Pada umumnya seseorang akan mandi dua kali sehari, sehingga handuk digunakan setiap hari untuk mengelap tubuh.

Baca Juga: Selama Ini Disebut Bikin Masuk Angin, Benarkah Mandi Terlalu Malam Sebabkan Masalah Kesehatan? Ini Penjelasannya

Penggunaan handuk bisa memicu adanya penumpukan bakteri dan kuman di handuk.

Oleh karena itu, ahli kesehatan menyarankan untuk mencuci rutin handuk agar terhindar dari bakteri dan kuman.

Lalu apa dampak bila handuk enggak dicuci secara rutin? Yuk, kita bahas!

Tempat Berkembang Biak Bakteri

Jika kamu berpikir handuk dipakai sendiri dan digunakan hanya setelah mandi saja, sehingga beranggapan enggak terlalu kotor, kamu salah, Kids.

Hal tersebut dikarenakan ketika membasuh sisa air di tubuh, ada juga bakteri yang menempel pada tubuh, Kids. 

Bakteri yang kemudian menempel pada handuk akan bertahan dalam waktu yang cukup lama.

Baca Juga: Dianggap Enggak Menyegarkan, Siapa Sangka Mandi Air Hangat Bisa Punya 4 Manfaat Kesehatan Ini

Lalu, bakteri yang bertahan dalam handuk akan mulai berkembang biak.

Selain itu, ada penelitian yang menemukan bahwa handuk bekas memiliki bakteri 1.000 kali lebih banyak dari pada handuk baru.

Bakteri sangat menyukai suasana yang lembap dan gelap sehingga memudahkan untuk berkembang biak, Kids.

Ada Kemungkinan Munculnya Infeksi dan Jerawat

Ketika menggunakan handuk kotor untuk membasuh air setelah mandi bisa berdampak terkena infeksi, Kids.

Menggunakan handuk dengan sangat keras akan seperti menggaruk kulit.

Dengan kerasnya penggunaan handuk akan memberi jalan bakteri untuk masuk ke tubuh.

Baca Juga: Dari Segarkan Pikiran sampai Turunkan Berat Badan, Inilah Manfaat Mandi Pagi yang Sayang Dilewatkan

Ketika bakteri sudah mendapat jalan untuk masuk ke tubuh, maka akan memicu infeksi kulit ataupun jerawat.

Kuman yang berada dalam tubuh memang enggak akan membuat sakit parah.

Tetapi ketika kita bertukar handuk, maka akan meningkatkan kemungkinan terkena penyakit.-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id