GridKids.id - Garam merupakan salah satu bumbu utama dalam setiap masakan.
Selalu tersedia di dapur, garam kerap disimpan dalam wadah tertutup agar enggak mudah tumpah dan berserakan.
Namun perlu diketahui bahwa dalam menyimpan garam juga ada caranya, lo.
Dikutip dari Mark Bitterman dari laman kompas.com, yang menjelaskan bahwa ada cara untuk menyimpan garam dengan benar.
Baca Juga: Benarkah Garam Bisa Kedaluwarsa? Ternyata Ini Fakta-Faktanya
Ia menyarankan agar menyimpannya dalam wadah kedap udara yang bertujuan untuk mencegah kelembapan yang dapat merusak tekstur garam.
Garam yang kerap terlihat di dapur biasanya disimpan dalam wadah plastik.
Namun menurutnya, garam lebih baik disimpan dalam wadah kaca, Kids.
Agar menghindari terjadinya gumpalan pada garam, yuk, kita simak cara-cara menyimpan garam di bawah ini!
1. Simpan dengan Kacang Kering
Cara pertama, kamu bisa menggunakan kacang merah atau putih yang kering untuk disimpan dalam wadah yang berisi garam.
Garam dan kacang kering memiliki sifat higroskopis yang memiliki kemampuan menyerap kelembapan dari udara.
2. Menambahkan Butiran Beras Merah
Dengan menambahkan beras dalam wadah berisi garam yang dapat menyerap kelembapan agar garam tetap kering.
Hal ini merupakan salah satu trik yang paling efektif, Kids. Kamu dapat menggunakan butiran beras panjang agar enggak jatuh dari botol garam.
Baca Juga: Bukan Sekadar Bumbu Dapur, Garam Bisa Dibuat Jadi Obat Kumur untuk Atasi Beberapa Gangguan Kesehatan
3. Simpan Bersama Kopi
Pasti kamu sering mendengar cara ini. Yap, seperti butiran beras, kopi juga dapat menyerap kelembapan dari udara.
Enggak usah khawatir, karena garam enggak akan mempengaruhi rasa dari biji kopi yang kamu simpan di dalam satu wadah.
4. Menyimpannya dengan Daun Peterseli Kering
Daun peterseli kering dapat mencegah efek lembab dari dalam garam.
Caranya, hanya dengan meletakkan daun peterseli kering di bagian bawah yang mengisi seperempat wadah lalu tambahkan garam di atasnya.
Baca Juga: Cara Mudah Membuat Ice Cream dari Es Batu dan Garam, Hasilnya Enggak Kalah Seperti di Toko
5. Masukkan Biskuit Soda dalam Wadah
Kids, apa kamu tahu apa itu biskuit soda? Ternyata biskuit soda merupakan biskuit tipis dan renyah yang dibuat dari ragi, soda kue dan tepung.
Nah, dengan menaruh biskuit soda ke dalam garam, dipercaya dapat mencegah garam untuk meresap kelembapan dan menggumpal.
6. Cengkih
Kamu dapat menambahkan beberapa cengkih ke dalam wadah yang berisi garam.
Sama halnya seperti daun peterseli kering, cengkih juga dapa memberi aroma hangat yang cocok untuk segala jenis hidangan.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id