Find Us On Social Media :

Banyak Diburu karena Khasiatnya, Ini Cara Mudah Mengeringkan Bunga Telang

Bunga telang

GridKids.id - Belakangan ini, popularitas bunga telang menanjak, Kids.

Yap, banyak yang mulai memburu bunga telang.

Bukan hanya bunganya, enggak sedikit pula yang berbondong-bondong untuk menanamnya.

Hal itu enggak lain dikarenakan khasiat bunga telang yang beragam.

Ditambah lagi bunga telang juga bisa dijadikan pewarna makanan alami.

Apakah kamu juga termasuk yang hobi mengonsumsi bunga telang?

Baca Juga: Mulai Banyak Ditanam dan Diburu, Ternyata Ini Khasiat Bunga Telang

Nah, tahukah kamu kalau bunga telang bisa disimpan dengan dikeringkan terlebih dahulu?

Yap, supaya lebih awet, bunga telang bisa dikeringkan dan dijadikan stok di rumah.

Nantinya jika ingin menggunakannya, kita tinggal mengambilnya.

Berikut ini cara mudah mengeringkan bunga telang. Kita simak, yuk!

Panggang dengan Oven

Langkah pertama sebelum mengeringkan bunga telang dengan oven adalah menyeleksinya, Kids.

Petik bunga telang segar saat sedang mekar dan pilih bunga yang masih utuh.

Selanjutnya, cuci dengan air mengalir kemudian tiriskan bunga telang.

Oven dengan suhu 50 derajat Celsius selama sekitar dua jam.

Nantinya, bunga telang yang sudah kering bakal mudah hancur.

Jadi, pastikan untuk menyentuhnya dengan hati-hati, ya.

Baca Juga: Ampuh Usir Bau Enggak Sedap di Rumah, 4 Jenis Bunga Ini Cocok Dijadikan Pengharum Ruangan Alami

Jemur di Bawah Paparan Sinar Matahari

Enggak perlu khawatir kalau di rumah enggak ada oven, Kids.

Sebab, kita juga bisa mengeringkan bunga telang dengan menjemurnya di bawah paparan sinar matahari.

Langkah awalnya sama, kok. Hanya saja, setelah dicuci, tiriskan bunga telang di atas hamparan kertas bersih.

Pastikan kita menata bunga telang dengan rapi. Jangan sampai ada yang tertindih satu sama lain, ya.

Hal itu bakal membuat bunga telang enggak kering sempurna, bahkan ditumbuhi jamur.

Selanjutnya, jemur bunga telang di bawah paparan sinar matahari langsung.

O iya, waktu penjemuran sebaiknya di lakukan pada pukul 08.00 sampai pukul 12.00.

Kemudian, ambil bunga telang dan jemur lagi di keesokan harinya di waktu yang sama.

Baca Juga: Mulai Banyak Dilirik, Ternyata Tanaman Hias Bunga Wijaya Kusuma Simpan Sejumlah Manfaat bagi Kesehatan

Setelah dua hari, umumnya bunga telang sudah kering dengan baik, Kids.

Nah, setelah dikeringkan, simpan bunga telang dalam wadah yang bisa ditutup rapat dan kedap udara.

Kalau ada, gunakan silica gel untuk memastikan bunga telang benar-benar kering dengan baik.

Itulah cara mudah mengeringkan bunga telang di rumah. Selamat mencoba, Kids!

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id