Find Us On Social Media :

Jangan Salah, Setelah Divaksin Kita Tetap Harus Tes COVID-19 Jika Hendak Bepergian, Ini Alasannya

Vaksin COVID-19 (ilustrasi).

Potensi Penularan

Walau sudah divaksin, rupanya kita masih bisa tertular serta menularkan virus corona penyebab COVID-19, Kids.

Hanya saja, orang yang sudah divaksin enggak akan menjadi sakit saat terinfeksi COVID-19.

Makanya, sebelum melakukan perjalanan, tetap diperlukan tes COVID-19 terlebih dahulu.

Langkah tersebut wajib dilakukan untuk memastikan seseorang enggak terinfeksi dan enggak akan menularkan virus, Kids.

Baca Juga: Jangan Salah, Setelah Divaksin Bukan Berarti Kita Langsung Kebal dari Infeksi Virus Corona

Syarat tes rapid antigen sebelum bepergian berlaku baik bagi yang sudah maupun belum divaksin.

Ketentuan tersebut mengacu pada Surat Edaran Satgas Nomor 7.

Hal itu diungkapkan oleh Juru Bicara Vaksinasi COVID-19 Kemenkes, Ibu Siti Nadia Tarmizi.