Makan Mi Instan dengan Nasi Putih
Banyak orang yang suka makan mi instan dengan nasi.
Makan mi instan dengan nasi memang memiliki kenikmatan tersendiri meski ada bahaya yang mengintai.
Hal tersebut dikarenakan, mi instan dan nasi merupakan makanan yang mengandung karbohidrat dan kalori yang tinggi, Kids.
Satu porsi mi instan memiliki 400 kalori, jumlah tersebut sama dengan satu porsi nasi ukuran sedang.
Jika kamu mengonsumsi hal tersebut secara bersamaan, kalori yang besar pun masuk ke tubuh.
Padahal umumnya manusia hanya membutuhkan 1200-1500 kalori perhari, Kids.
Mengonsumsi mi instan dan nasi akan meningkatkan risiko diabetes.
Hal tersebut dikarenakan, mi instan dan nasi mengandung karbohidrat yang dapat meningkatnya indeks glikemik.
Indeks glikemik yang meningkat dapat memicu gula dalam darah meningkat drastis sehingga menyebabkan diabetes, Kids.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id