Find Us On Social Media :

Ciri-Ciri Sakit Ginjal yang Harus Diperhatikan Sejak Dini, Apa Saja?

Ciri-Ciri Sakit Ginjal yang Harus Diperhatikan Sejak Dini

GridKids.id - Ada beberapa ciri-ciri sakit ginjal yang harus diwaspadai sejak dini.

Sakit ginjal adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan gangguan kesehatan pada organ ginjal.

Sayangnya, banyak orang yang enggak sadar kalau ginjal mereka bermasalah karena enggak mengenali ciri-ciri atau tandanya. 

Baca Juga: Tanda-Tanda Organ Ginjal Bermasalah, Wajib Kita Waspadai Sejak Dini

Ciri-ciri sakit ginjal ada beragam, mulai dari gejala yang sering diabaikan, sampai gejala yang lebih serius.

Maka dari itu, penting untuk mengetahui hal ini. Agar kita bisa mengatasinya sedini mungkin.

Apa saja ciri-ciri sakit ginjal yang harus diperhatikan?

Mudah Lelah

Racun, kotoran, atau zat sisa yang enggak dibutuhkan oleh tubuh akan menumpuk di dalam darah ketika fungsi ginjal terganggu.

Karena sel darah merah enggak bisa dibawa dengan baik dalam tubuh, kadar oksigen pun ikut menurun.

Hal itu mengakibatkan tubuh merasa lelah, letih, lesu, lemah, dan susah untuk berkonsentrasi.

Baca Juga: Kebiasaan yang Memicu Sakit Ginjal, Sadari Sejak Awal Sebelum Terlambat

Warna Urine Berubah

Warna urine yang berubah juga merupakan gejala ginjal bermasalah yang paling umum.

Biasanya, warna urine jadi lebih keruh daripada biasanya.

Hal ini terjadi karena ginjal berfungsi memproduksi urine, sehingga saat fungsinya menurun, urine pun bisa berubah.

Kulit Kering dan Gatal

Selain menyingkirkan limbah dan kotoran, ginjal juga berperan memproduksi sel darah merah, mempertahankan mineral dalam darah, dan menjaga kondisi tulang agar kuat.

Ketika fungsi ginjal terganggu, maka otomatis keseimbangan mineral juga akan bermasalah.

Hal itu menyebabkan kulit tubuh menjadi kering bahkan timbul rasa gatal.

Baca Juga: Inilah Orang yang Berisiko Terkena Sakit Ginjal, Kenali Sejak Dini

Pembengkakan di Area Kaki

Ginjal adalah organ yang bertanggung jawab menyaring cairan dalam tubuh.

Kalau ginjal enggak berfungsi dengan baik, natrium bisa tertinggal bahkan menumpuk di dalam tubuh.

Nah, hal itu bisa menyebabkan pembengkakan di arena pergelangan kaki atau bisa juga di kaki bagian lain. 

Kram Otot

Ginjal yang terganggu juga akan mengganggu keseimbangan elektrolit.

Akibatnya, tubuh mengalami penurunan kadar kalsium dan fosfor yang enggak terkendali.

Nah, saat kadar kalsium rendah dan kadar fosfor enggak bisa dikendalikan dengan baik, tubuh bisa mengalami kram otot.

Baca Juga: Alami Gangguan Ginjal? Hindari Makanan Ini Karena Bisa Jadi Memperburuknya

Gangguan Tidur

Gangguan tidur sering disepelekan. Padahal, ini bisa jadi salah satu ciri-ciri sakit ginjal.

Umumnya, gangguan tidur terjadi pada penderita gagal ginjal kronis atau mereka yang sudah memasuki stadium akhir.

Penderita penyakit ginjal enggak bisa tidur nyenyak karena ginjal enggak menyaring dengan optimal.

Alih-alih dikeluarkan melalui urine, racun tetap menumpuk di dalam darah.

Nah, itulah beberapa ciri-ciri sakit ginjal yang harus diwaspadai. 

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id