Find Us On Social Media :

Hewan-Hewan Ini Dijuluki Sebagai Hewan Tercepat di Dunia, Apa Saja?

Citah hewan tercepat di dunia

GridKids.id  - Kids, tahukah kamu, bahwa setiap hewan di dunia memiliki kelebihan masing-masing.

Yang mana kelebihan tersebut dapat membantu mereka dalam bertahan hidup dari predator lain.

Selain itu, kelebihan yang mereka miliki juga dapat digunakan untuk mencari makanan dan sebagainya.

Salah satu kelebihan yang hewan miliki adalah kecepatan berlari, terbang, dan berenang.

Baca Juga: Dari Kucing Sampai Kuda Poni, Inilah Berbagai Pulau Unik di Seluruh Dunia yang Dikuasai oleh Hewan

Sehingga hewan-hewan tersebut dijuluki sebagai hewan tercepat di dunia.

Hewan tersebut merupakan predator atau pemangsa yang sebagian besar merupakan endemik di Afrika.

Yuk, Kids, langsung saja kita simak apa saja hewan-hewan tercepat dunia di bawah ini!

1. Citah

Citah merupakan hewan tercepat di dunia. Kecepatan yang citah miliki sekitar 95 kilometer per jam.

Kecepatan maksimalnya bisa mencapai 120 kilometer per jam. 

Tetapi, citah hanya bisa memanfaatkan kecepatan berlari maksimalnya selama 60 detik pertama.

Citah hanya membutuhkan waktu tiga detik mulai berdiri dengan kecepatan 0 kilometer per jam.

Citah lebih banyak menghabiskan waktu di udara dibanding menginjak kaki di tanah saat berlari.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Hewan Mandiri Kucing Juga Bisa Kesepian, Ini Tanda Kucing Kesepian

2. Black Marlin

 Ikan black marlin menjadi ikan tercepat di lautan dan menjadi ikan tercepat di dunia.

Kecepatannya mencapai 132 kilometer per jam. Ikan ini memiliki moncong layar, yakni panjang dan mirip tombak.

Ikan black marlin dapat ditemui di negara tropis dan subtropis.

Ikan tersebut kerap menjadi favorit bagi para pemancing ikan, Kids.

3. Sailfish

Sailfiah atau dikenal sebagai ikan layaran ini merupakan ikan tercepat di lautan namun sudah tergantikan oleh black marlin.

Ikan layaran ini memiliki kecepatan berenang hingga 112 kilometer per jam.

Sirip bagian atar sailfish menyerupai layar semakin mempercepat kemampuan berenangnya.

Ikan layaran dapat ditemui diberbagai belahan dunia.

Baca Juga: Kucing Memiliki Banyak Cara untuk Berkomunikasi, Salah Satunya dengan Memeluk Secara Tiba-Tiba

4. Springbok

Rusa bertubuh kecil atau springbok ini hidup secara berkelompok atau membentuk kawanan.

Springbok yang ada di Afrika bagian selatan ini merupakan salah satu hewan tercepat di dunia, lo.

Hewan ini dapat melompat pantul setinggi tiga meter dan melakukan belokan tajam saat berlari dengan kecepatan tinggi.

Kelebihannya, springbok dapat mempermudah melepaskan diri dari serangan predator.

5. Peregrine Falcon

Peregrine falcon atau burung alap-alap kawah ini kecepatannya berhasil mengalahkan citah yang memiliki kecepatan maksimal 120,7 kilometer per jam.

Baca Juga: Dukung Hobi Rebahan Kucingnya, Pemilik Hewan Ini Ciptakan Ruang Bersantai Mini Lengkap dengan Dekorasinya

Peregrine falcon sebagai burung tersepat di dunia menjadi hewan predator yang paling ditakuti mangsanya.

Burung jenis ini dapat ditemui di seluruh kawasan Amerika Utara dan lebih sering di daerah pantai.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id