Langkah Membuat Bubur dengan Rice Cooker
Rice cooker adalah alat yang saat ini hampir tersedia di setiap rumah.
Alat ini memang mempermudah kita saat hendak memasak nasi.
Selain bisa dipakai untuk menanak nasi, rice cooker sebenarnya juga bisa digunakan untuk mengolah beragam makanan.
Nah, pada dasarnya langkah membuat bubur dengan rice cooker sama seperti langkah memasak nasi biasa, Kids.
Baca Juga: Benarkah Masak Nasi Pakai Air Panas Bikin Panci Rice Cooker Cepat Rusak?
Hanya saja kita perlu memperhatikan perbandingan takaran air yang digunakan.
Untuk membuat nasi biasa, umumnya kita menggunakan air dan beras dengan perbandingan 1:2.
Nah, untuk membuat bubur, kita menggunakan air yang lebih banyak.
Perbandingan air dan beras untuk membuat bubur adalah 1:3/4.