Find Us On Social Media :

Mulai Banyak Ditanam dan Diburu, Ternyata Ini Khasiat Bunga Telang

Bunga telang

GridKids.id - Kids, pernahkah kamu mendengar tentang bunga telang?

Yap, bunga telang atau yang memiliki nama ilmiah Clitoria ternatea memang makin populer belakangan ini.

Banyak orang yang berbondong-bondong mulai menanamnya di rumah.

O iya, enggak sedikit pula yang berburu bunga telang.

Baca Juga: Pantas Saja Harganya Mahal, Ternyata Ini Khasiat dan Cara Mendapatkan Safron Si Rempah Termahal di Dunia

Bunga telang memang bisa dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan.

Di samping itu, jika dikonsumsi bunga telang juga bisa mendatangkan sejumlah manfaat bagi kesehatan, lo.

Nah, sebenarnya apa saja manfaat bunga telang sampai-sampai banyak orang memburunya, ya?

Yuk, kita cari tahu bersama-sama, Kids!

Menurunkan Gula Darah

Mengonsumsi bunga telang bisa membantu menurunkan kadar gula darah.

Selain itu, konsumsi bunga telang juga bisa membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil.

O iya, karena kandungan antioksidan yang tinggi, bunga telang juga bisa membantu mencegah terjadinya resistensi insulin, lo.

Resistensi insulin bisa memicu penyakit kronis diabetes, Kids.

Baca Juga: Mulai Banyak Dilirik, Ternyata Tanaman Hias Bunga Wijaya Kusuma Simpan Sejumlah Manfaat bagi Kesehatan

Menjaga Kesehatan Otak

Selain antioksidan, bunga telang juga mengandung flavonoid dan antosianin.

Kandungan bunga telang tersebut bermanfaat untuk memperbaiki sel tubuh seperti sel saraf.

O iya, bunga telang juga berperan dalam meningkatkan asetilkolin.

Asetilkolin adalah zat kimia di dalam otak yang berkaitan dengan berbagai proses seperti proses menjaga konsentrasi, mengingat, dan mempelajari informasi.

Meringankan Peradangan

Bunga telang diketahui memiliki efek antiradang.

Mengonsumsi bunga telang bisa membantu meringankan demam dan rasa nyeri karena peradangan.

Meringankan Alergi

Di India, bunga telang sering dimanfaatkan untuk mengatasi batuk, asma, dan gejala alergi, Kids.

Berdasarkan penelitian, ekstrak bunga telang bisa mengurangi jumlah zat histamin.

Histamin adalah zat yang berperan dalam memicu timbulnya peradangan saat tubuh terpapar oleh alergen.

Baca Juga: Bisa Bikin Harum Ruangan, Ini Cara Mudah Merawat Tanaman Bunga Melati di Dalam Rumah

Itulah beberapa manfaat bunga telang, Kids.

Meski masih diperlukan penelitian lebih lanjut terkait manfaat bunga telang, tapi bahan alami ini aman dikonsumsi.

Salah satu cara mudah mengonsumsi bunga telang adalah dengan membuatnya sebagai teh herbal.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id