Find Us On Social Media :

Merupakan Ikan Bergizi dan Berasal dari Perairan Asli Indonesia, Berikut Fakta Menarik Mengenai Ikan Tuna

Ikan Tuna

1. Perenang yang lihai

Ikan ini adalah perenang yang sangat andal dan lihai yang kecepatannya pernah mencapai 77 km/jam. 

Keandalan tuna dalam berenang karena mereka hidup di perairan dalam yang memiliki ombak dan arus laut yang tinggi.

Sehingga kemampuan berenang tinggi sangat dibutuhkan oleh mereka.

Baca Juga: Jangan Sembarangan Merawat, Ini Cara Agar Cupang Betina Tetap Sehat dan Enggak Mudah Stres

2. Memiliki daging dengan warna berbeda

Enggak seperti kebanyakan ikan yang memiliki daging berwarna putih, daging tuna berwarna merah muda sampai merah tua.

Hal ini karena otot tuna lebih banyak mengandung myoglobin daripada ikan lainnya. 

Myoglobin adalah protein dengan bentuk struktur bulat yang menyimpan oksigen dan terbentuk dari rantai polipeptida atau asam amino.