Find Us On Social Media :

Orang yang Lebih Berisiko Terkena Penyakit Jantung, Siapa Saja?

Orang yang Berisiko Terkena Penyakit Jantung

Orang dengan Pola Makan Enggak Sehat

Pola makan yang enggak sehat bisa menyebabkan seseorang lebih berisiko terkena penyakit jantung, lo.

Kalau sering mengonsumsi makanan enggak sehat seperti makanan yang tinggi lemak jenuh dan kolesterol, risiko berbagai penyakit akan meningkat, termasuk penyakit jantung.

Selain itu sering mengonsumsi makanan yang punya kandungan garam tinggi juga bisa meningkatkan tekanan darah, yang memicu terjadinya penyakit jantung.

Belum lagi, pola makan sembarangan juga memicu obesitas yang juga bisa jadi salah satu penyebab sakit jantung.

Baca Juga: Manfaat Alpukat Bagi Kesehatan, Salah Satunya Jaga Kesehatan Jantung

Orang dengan Pola Hidup Enggak Sehat

Selain pola makan, pola hidup juga memengaruhi risiko terkena penyakit jantung.

Jarang berolahraga, punya pola tidur enggak teratur, dan sering stres bisa berakibat buruk bagi kesehatan. Salah satunya adalah peningkatan risiko penyakit jantung.

Contohnya saja saat tubuh enggak sering bergerak, hal ini bisa menyebabkan obesitas, tekanan darah tinggi, atau diabetes.

Nah, semua hal tersebut bisa memicu penyakit jantung.