GridKids.id - Vaksin virus corona merupakan salah satu hal yang ditunggu masyarakat sejak pandemi dimulai di Indonesia pada Maret 2020.
Nah, pada Rabu (13/1/21), vaksinasi virus corona di Indonesia akhirnya sudah dimulai.
Vaksinasi gelombang pertama ini dilaksanakan di Istana Kepresidenan Jakarta.
Baca Juga: Fobia Jarum Suntik? Ini Tanda-Tanda dan Cara untuk Mengatasinya
Ada 4 tahapan vaksinasi virus corona di Indonesia, Kids.
Tahap 1 dan tahap 2 vaksinasi dilakukan pada Januari sampai April 2021. Sementara untuk tahap 3 dan 4 akan dilakukan pada April 2021 sampai Maret 2022.
Meski begitu, ada beberapa kelompok masyarakat yang belum bisa mendapatkan vaksinasi ini, termasuk anak-anak dan bayi.