Find Us On Social Media :

Masih Ditakuti Masyarakat di Dunia, 5 Tempat Ini 80 Persen Rawan Penularan Virus Corona

5 Tempat Ini 80 Persen Rawan Penularan Virus Corona

1. Ruang Kantor

Kantor salah satu tempat yang rawan dan berpotensi menjadi titik penularan baru virus corona.

Sebelumnya, orang dewasa diimbau untuk bekerja dari rumah guna mumutus rantai penyebaran COVID-19.

 Kontak yang lama di antara sesama karyawan membuka peluang untuk terjadi penularan kalau ternyata ada yang terinfeksi tapi belum terdeteksi.

Maka dari itu, setiap orang diimbau untuk tetap menggunakan menjaga jarak setidaknya 1,5 meter meski sudah memakai masker untuk mencegah penularan, Kids.

O iya, pengaturan ventilasi dan sirkulasi udara di kantor juga penting.

2. Hotel

Hotel dan tempat penginapan seringkali menampung orang dari berbagai tempat.

Kita enggak tahu orang tersebut membawa virus atau enggak.

Berdasarkan studi CDC menuturkan, lebih baik tetap di rumah untuk melindungi diri sendiri dan orang lain dari Covid-19.

"Menghabiskan waktu dengan orang-orang yang tinggal bersama Anda lebih aman daripada melakukan sesuatu dan menghabiskan waktu dengan orang-orang yang bukan dari rumah Anda," tulis CDC.