Find Us On Social Media :

Macam-Macam Gejala COVID-19 pada Anak-Anak, Tampak Sederhana tapi Jangan Diabaikan

Anak-anak juga wajib mengenakan masker untuk mencegah penularan virus.

Gejala COVID-19 pada Remaja

Berdasarkan The Sun, ada penelitian yang menyebutkan bahwa terdapat beberapa gejala yang dialami oleh anak muda dan mungkin enggak dialami oleh orang tua.

Pada anak yang berusia 5-17 tahun, studi menyebutkan kalau mereka kemungkinan cukup kecil mengalami tiga gejala umum COVID-19.

Nah, untuk kalangan yang berusia 18-54 tahun memiliki kemungkinan lebih besar mengalami gejala seperti kehilangan selera makan dan nyeri otot.

Baca Juga: Jangan Lengah, 4 Hal Ini Juga Bisa Menjadi Gejala COVID-19 yang Jarang Disadari

Pada usia muda seperti anak-anak dan remaja diperkirakan ada kemungkinan bahwa sebenarnya banyak anak yang terinfeksi virus corona dan menderita COVID-19 tanpa gejala, Kids.

Untuk itu tetap terapkan protokol kesehatan secara ketat untuk melindungi diri sendiri dan orang lain di sekitar kita, ya.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id