Find Us On Social Media :

Punya Warna Eksotis Layaknya Macan Tutul, Berikut 5 Fakta Unik Kucing Bengal

Bengal adalah ras kucing paling cerdas.

GridKids.id - Kids, siapa yang suka melihat tingkah lucu dan menggemaskan dari hewan bernama kucing?

Selain anjing, kucing juga merupakan hewan peliharaan favorit di dunia, lo.

Sebelumnya, apakah kamu sudah pernah mendengar nama kucing bengal?

Bagi para cat lovers, kucing bengal adalah salah satu ras kucing yang cukup banyak digemari untuk dipelihara di rumah.

Baca Juga: Bingung Kapan Waktu yang Tepat untuk Memberi Makan Kucing? Simak Penjelasan Ini

Mereka memiliki bulu yang warnanya sangat unik, yakni, totol-totol seperti layaknya macan tutul ukuran mini.

Hal ini yang membuatnya terlihat sangat eksotis dan indah.

Nah, ada lima fakta lain tentang keunikan kucing bengal, lo. Penasaran, kan? Yuk, kita simak!

1. Hasil Persilangan

Kucing bengal atau blacan adalah keturunan ketiga dari hasil persilangan antara kucing american shorthair dengan kucing asian leopard.

Kucing ini berasal dari California, Amerika Serikat. Meskipun tergolong kucing hutan, namun ras bengal termasuk hewan yang banyak digemari dan dijadikan hewan peliharaan.

 

2. Kucing yang Cerdas

Mereka memiliki tingkat intelegensi yang lebih pintar dari kucing lainnya.

Karena mudah dilatih, kamu pun bisa mengajarinya beberapa trik tertentu, Kids.

Baca Juga: Awas Ada Bahaya yang Mengintai Jika Kita Tidur Bersama Kucing! Ini Alasan Menurut Para Ahli

3. Mudah Bersosialisasi

Ras kucing ini juga tergolong ramah dan mudah berteman jika dirawat dengan baik dan dengan proses sosialisasi yang baik pula.

Enggak hanya dengan manusia, bengal juga mudah berbaur dengan jenis hewan lain, seperti misalnya anjing.

4. Sangat Aktif

Bengal diketahui sebagai kucing yang aktif dan senang bereksplorasi. Kucing jenis bengal ini juga merupakan kucing yang aktif dan selalu ingin mengenal sesuatu.

Mereka suka memanjat, bermain, dan bahkan berlarian keliling. Jika kamu memelihara bengal, jangan lupa untuk mengajaknya bermain ya, Kids.

5. Berukuran Lebih Besar

Bengal jantan memiliki berat sekitar 4,5-6,8 kilogram dan untuk betina memiliki berat rata-rata 3,6-5,4 kilogram.

Baca Juga: Tanda-Tanda Kucing Enggak Suka atau Kurang Nyaman dengan Kita, Sudah Tahu?

Sedangkan kucing lainnya hanya sekitar 3,6-4,5 kilogram untuk ukuran kucing dewasa yang tentunya lebih kecil dari si bengal ini.

Nah itu dia, Kids, fakta unik mengenai kucing bengal yang menggemaskan ini.

Ada yang tertarik memeliharanya di rumah?

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id